Update Ranking FIFA Tim-Tim dari ASEAN: Timnas Indonesia Dekati Vietnam dan Thailand, OTW 100 Besar Yuk

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 11 Sep 2024, 07:19 WIB
Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, melakukan tiga penyelamatan gemilang pada babak pertama kontra Timnas Australia dalam laga kedua putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2024) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Dua hasil imbang menghadapi dua langganan Piala Dunia, yakni Australia dan Arab Saudi, membuat ranking FIFA Timnas Indonesia kembali melesat. Kini, anak asuh Shin Tae-yong makin mendekati posisi 100 besar.

Timnas Indonesia mengawali putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menahan imbang Arab Saudi. Bermain di markas lawan, Tim Garuda sukses mencuri satu poin menyusul skor 1-1.

Advertisement

Poin kembali didapat saat Timnas Indonesia menghadapi raksasa Asia lainnya, Australia. Meski pertahanan Maarten Paes dkk. digempur habis-habiskan, Merah Putih sukses menjaga skor 0-0 hingga akhir laga.

Dengan dua hasil ini, Timnas Indonesia naik tiga peringkat dari posisi semula. Jay Idzes cs sekarang menduduki ranking FIFA ke-130.

 

2 dari 3 halaman

OTW 100 Besar

Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On pada pertandingan melawan Australia pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Selasa (10/9/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Di sisi lain, memang Timnas Indonesia masih belum menjadi 'tim terbaik' di Asia Tenggara jika diukur dari ranking FIFA. Namun, jarak dengan rival sedikit demi sedikit menipis.

Vietnam yang sempat menembus 100 besar harus puas turun ke posisi 115. Sementara Thailand berada di posisi 101.

Malaysia berada dua tangga dari Timnas Indonesia, yakni 132. Adapun skuad Garuda meraih 15,45 poin berbekal dua hasil imbang.

 

3 dari 3 halaman

4 Besar Ranking FIFA Tim Asean

  • 101 - Thailand
  • 115 - Vietnam
  • 130 - Timnas Indonesia
  • 132 - Malaysia

Berita Terkait