Timnas Indonesia U-17 Ikuti Turnamen di Spanyol Jelang Kualifikasi Piala Asia

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 12 Sep 2024, 19:30 WIB
Timnas Indonesia U-17 hingga sekarang masih melakukan pemusatan latihan atau TC di Bali United Training Center. (Alit Binawan/Bola.com)

Bola.com, Jakarta Timnas Indonesia U-17 akan menjalani turnamen Pinatar Supercup 2024 di Spanyol pada 18-21 September.

Menurut jadwal, Indonesia akan menghadapi Swis U-16 pada 18 September kemudian melawan Kepulauan Faroe U-16 atau Skotlandia U-16 pada 21 September.

Advertisement

Sebelumnya, Garuda Junior menjalani TC di Bali dan uji coba melawan India. TC di Bali ini menjadi awal untuk melakukan TC lanjutan ke Spanyol sebelum bertolak ke Kuwait untuk mengikuti kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Di kualifikasi nanti, Timnas U-17 berada di grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara.

Nantinya, hanya 10 juara grup serta lima runner up terbaik yang berhak lolos menemani tuan rumah Arab Saudi.

Nova pun tidak mau main-main. Persiapan kurang lebih 1,5 bulan ini wajib dilakukan dengan maksimal. Ia juga menjelaskan pada akhir Agustus mendatang ada penciutan pemain menjadi 32 pemain saja sebelum TC ke Spanyol.

 

2 dari 4 halaman

Persiapan Maksimal

Pemain Timnas Indonesia U-17 Fadly Alberto Hengga mencoba untuk merebut bola Dari pemain Timnas India U-17 dalam Laga uji coba di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Selasa (27/8/2024). (Alit Binawan/Bola.com)

Dia tidak mau memilih pemain dengan kemampuan yang masih kurang dari sudut pandangnya sembari melihat apakah ada pemain potensial terutama pemain Diaspora yang layak bergabung ke skuad Timnas U-17 saat kualifikasi nanti.

"Kami ingin pemain yang cukup mampu saat kualifikasi di Kuwait. Kami masih memantau beberapa pemain baru yang menjalani TC di sini. Termasuk juga pemain-pemain diaspora masih kami pantau. Untuk kualifikasi nanti, kami target lolos ke Piala Asia," tegasnya.

"Masih ada persiapan sekitar 1,5 bulan. Jadi semua pemain ini bisa fokus memaksimalkan dirinya untuk bisa tampil di kualifikasi Piala Asia U-17 pada bulan Oktober nanti," tutup Nova Arianto.

3 dari 4 halaman

Qatar

Selain Spanyol, Timnas Indonesia U-17 juga berencana TC di Qatar sebelum ke Kuwait. Rencananya ada dua kali uji coba di Qatar antara 1-8 Oktober.

Garuda Muda tergabung dalam Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Mereka akan bersaing melawan tuan rumah Kuwait U-17, Australia U-17, dan Kepulauan Mariana Utara U-17.

Selama TC di Bali, Mathew Baker dkk. juga melakoni dua partai uji coba melawan India U-17 pada 25 dan 27 Agustus di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali.

Hasilnya, Timnas Indonesia U-17 meraih sekali kemenangan dengan skor 3-1 dan kalah tipis 0-1 di pertemuan kedua.

4 dari 4 halaman

Evaluasi

Berkaca dari hasil uji coba tersebut, Nova Arianto menilai masih banyak hal yang perlu dibenahi. Mantan pemain Timnas Indonesia itu menyebut kesalahan individu yang dilakukan para pemain menjadi tantangan tersendiri tim pelatih.

"Kesalahan yang dilakukan pemain di lapangan menjadi tantangan buat kami untuk lebih detail dalam memperbaiki setiap individu pemain, karena pastinya banyak faktor kenapa mereka belum bisa berada di perform terbaiknya," katanya.

"Termasuk pemain belum menemukan kembali ritme pertandingan setelah ada jeda sehabis tampil di AFF U-16," lanjut Nova Arianto.

Berita Terkait