Keren! Brunei Darussalam Jadi Tim dengan Kenaikan Poin dan Peringkat Tertinggi pada FIFA Matchday September 2024

oleh Hery Kurniawan diperbarui 13 Sep 2024, 10:15 WIB
Dua pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama (kanan) dan Ricky Kambuaya berebut bola dengan pemain Brunei Darussalam, Muhammad Nur Asyraffahmi pada laga leg kedua putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10/2023) malam WIB. (Dok. PSSI)

Bola.com, Jakarta - Berakhir sudah periode FIFA Matchday untuk September 2024. Tim-tim di seluruh dunia baru saja menyelesaikan pertandingan yang dapat mempengaruhi ranking FIFA mereka.

Brunei Darussalam menjadi tim yang paling menarik di sepanjang FIFA Matchday September 2024. Dilansir dari Footy Ranking, mereka menjadi tim dengan torehan poin dan kenaikan peringkat tertinggi.

Advertisement

Timnas Brunei Darussalam mendapatkan tambahan 25,19 poin untuk FIFA Matchday September 2024. Selain itu, mereka juga mendapatkan kenaikan tertinggi yakni mendaki tujuh posisi ke peringkat 183.

Timnas Brunei Darussalam memang meraih dua kemenangan dalam dua laga yang dijalani di sepanjang periode FIFA Matchday September 2024.

 
2 dari 3 halaman

Hajar Makau

Piala AFF - Ilustrasi Timnas Brunei Piala AFF 2022 (Bola.com/Adreanus Titus)

Timnas Brunei Darussalam dua kali menghadapi Timnas Makau di sepanjang September. Itu adalah laga play-off menuju putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027.

Penampilan apik pun ditunjukkan Brunei Darussalam. Hakeme Yazid dan kawan-kawan menang 3-0 atas Timnas Makau di Bandar Seri Begawan pada 6 September lalu.

Saat bertandang ke markas Timnas Makau empat hari kemudian, Timnas Brunei Darussalam pun kembali meraih kemenangan kali ini dengan skor 1-0.

 
 
3 dari 3 halaman

Lawan Pertama

Pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam (kanan) berebut bola dengan pemain Brunei Darussalam, Mohammad Khairil Shahme pada laga putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (12/10/2023) malam WIB. Timnas Indonesia menang 6-0 atas Brunei Darussalam. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Timnas Indonesia memiliki cerita menarik dengan Timnas Brunei Darussalam. Terutama dalam perjalanan Skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Diketahui, Timnas Indonesia harus mengawali kualifikasi itu dari putaran pertama. Timnas Brunei Darussalam menjadi lawan dari Skuad Garuda saat itu.

Timnas Indonesia pun menang dengan sangat dominan. Sandy Walsh dan kawan-kawan menang dengan agregat 12-0 atas Timnas Brunei Darussalam.

Berita Terkait