Kondisi Membaik, Jordi Amat Tak Sabar Kembali ke Timnas Indonesia

oleh Hery Kurniawan diperbarui 13 Sep 2024, 20:45 WIB
Jordi Amat dan Shin Tae-yong di konferensi pers jelng laga Timnas Indonesia Vs Irak dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Jordi Amat harus absen membela Timnas Indonesia dalam dua laga pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Amat diketahui mengalami cedera.

Jordi Amat sangat menyesalkan kegagalannya membela Timnas Indonesia. Namun, pemain berusia 32 tahun tersebut tetap merasa bangga pada perjuangan Skuad Garuda.

Advertisement

Diketahui Timnas Indonesia meraih hasil apik dalam dua laga awal putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim asuhan Shin Tae-yong tersebut menahan Timnas Arab Saudi dan Timnas Australia.

Saat ini, Jordi Amat sedang dalam tahap pemulihan. Mantan pemain Espanyol tersebut berharap segera pulih dan bisa kembali memperkuat Timnas Indonesia.

“Pemulihan berjalan dengan baik, pekan ini saya mulai kembali ke lapangan bersama tim. Terima kasih untuk doa dan dukungan dari semua penggemar,” ujarnya.

2 dari 4 halaman

Masih Bisa Diandalkan

Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat (tengah) berebut bola dengan pemain Irak, Bashar Resan pada laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Jordi Amat bisa dikatakan sudah cukup uzur. Sosok yang pernah bermain untuk Swansea City tersebut saat ini berusia 32 tahun.

Meski demikian, Jordi Amat masih sangat bisa diandalkan di lini belakang Timnas Indonesia. Terutama untuk memimpin para pemain belakang lain yang masih muda.

Saat ini, Jordi Amat sudah memiliki 16 caps di Timnas Indonesia. Sang bek juga sudah mencetak satu gol untuk Skuad Garuda.

3 dari 4 halaman

Makin Sengit

Pemain Timnas Irak, Bashar Resan (tengah) berusaha melewati adangan pemain Indonesia, Jordi Amat pada laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Persaingan di skuad Timnas Indonesia terasa semakin sengit. Apalagi dengan semakin bertambahnya para pemain keturunan di lini belakang.

Terbaru, ada sosok Mees Hilgers yang siap untuk menjalani proses naturalisasi. Pemain muda milik FC Twente itu berposisi sebagai bek tengah.

Belum lagi para pemain lain yang lebih dulu menjadi andalan di lini belakang Timnas Indonesia seperti Sandy Walsh, Justin Hubner, Jay Idzes, atau Calvin Verdonk.

 

4 dari 4 halaman

Hasil dan Klasemen Grup C R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Hasil Matchday 2

  • China vs Arab Saudi 1-2
  • Timnas Indonesia vs Australia 0-0
  • Bahrain vs Jepang 0-5

Klasemen

Pos  Negara  Main Menang Seri Kalah  SG Poin
 1.  Jepang  2  2  0  0  12-0  6
 2.   Arab Saudi  2  1  1   0  3-2   4
 3.    Bahrain  2  1  0  1  1-5   3
 4.    Indonesia  2  0  2  0  1-1  2
 5.   Australia   2  0  1  1  0-1  1
 6.    China   2   0  0  2  1-9  0

*Klasemen per Rabu, 11 September 2024 pukul 01.00 WIB

 
 

Berita Terkait