Keren! Sepakan Ragnar Oratmangoen Masuk Nominasi Gol Terbaik R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

oleh Hery Kurniawan diperbarui 14 Sep 2024, 19:05 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, saat melawan Australia pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Selasa (10/9/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memberikan apresiasi kepada penampilan Timnas Indonesia dalam dua laga awal Grup C R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bahkan, AFC memasukkan gol yang dicetak Ragnar Oratmangoen ke gawang Timnas Arab Saudi, Jumat (6/9/2024) ke nominasi gol terbaik matchday pertama dan kedua R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Advertisement

Diketahui, saat itu Ragnar Oratmangoen mencetak gol pada menit ke-19. Sepakan kerasnya dari dalam kotak penalti membentur kaki Sandy Walsh dan masuk ke gawang Timnas Arab Saudi.

Timnas Indonesia pun berhasil mengamankan skor 1-1 di kandang Timnas Arab Saudi. Sesuatu yang tidak diperkirakan sebelumnya.

 

2 dari 3 halaman

Gol Bersejarah

Selebrasi pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen (kanan) bersama Witan Sulaeman setelah menjebol gawang Arab Saudi pada laga matchday pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. (Instagram PSSI)

AFC pun memberikan penjelasan menarik mengenai gol Ragnar Oratmangoen. Gol itu disebut tidak indah ooleh AFC, tetapi gol itu sangat bersejarah.

Hal itu yang membuat AFC memasukkan gol Ragnar Oratmangoen ke nominasi gol terbaik. Bersanding dengan gol-gol hebat pemain lan di Asia.

"Ada gol-gol khusus dan ada pula gol-gol bersejarah. Bukan gol yang paling mengesankan secara estetika, tetapi usaha Ragnar Oratmangoen yang dibelokkan akhirnya membantu Indonesia mengamankan poin penting di Jeddah yang menunjukkan, tanpa dapat disangkal, bahwa Asia Tenggara layak berada di panggung ini," jelas AFC.

3 dari 3 halaman

Nominasi Gol Terbaik MD 1 dan 2 R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pemain Jepang, Takumi Minamino (tengah) berebut bola dengan sejumlah pemain China pada laga putaran ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Saitama Stadium, Saitama, Jepang, Kamis (05/09/2024) WIB. (AFP/Yuichi Yamazaki)
  • Takumi Minamno (Jepang) ke gawang China
  • Harib Abdalla (Uni Emirat Arab) ke gawang Qatar
  • Ragnar Oratmangoen (Indonesia) ke gawang Arab Saudi
  • Mousa Al Tamari (Yordania) ke gawang Kuwait
  • Oston Urunov (Uzbekistan) ke gawang Kirgistan
  • Son Heung-min (Republik Korea) ke gawang Oman
  • Hassan Kadish (Arab Saudi) ke gawang China
  • Kang Kuk-chol (DPR Korea) ke gawang Qatar

 

Berita Terkait