3 Fakta Kemenangan MU di Kandang Southampton pada Liga Inggris: Andre Onana Jos Banget

oleh Hery Kurniawan diperbarui 14 Sep 2024, 21:30 WIB
Gelandang Manchester United, Kobbie Mainoo mendapatkan himpitan dari dua pemain Southampton dalam lanjutan Premier League 2024/2025, Sabtu (14/9/2024). (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, Southampton - Manchester United meraih kemenangan dengan skor besar saat bertandang ke markas Southampton pada laga pekan keempat Premier League 2024/2025. Laga yang berlangsung di St Mary's, Sabtu (14/9/2024) malam WIB, berakhir 3-0 untuk tim tamu.

Southampton sebenarnya berpeluang membuka keunggulan pada menit ke-33. Namun, Cameron Archer gagal mengeksekusi peluang emas dari titik penalti.

Advertisement

Manchester United kemudian sukses mencetak tiga gol. Ketiga gol itu dicetak oleh Matthijs de Ligt, Marcus Rashford, dan Alejandro Garnacho.

Bola.com memiliki tiga fakta menarik mengenai kemenangan telak Manchester United atas Southampton itu. Apa saja fakta-fakta itu?

Simak ulasannya di bawah ini.

2 dari 5 halaman

Pertama Sejak 2021

Pemain Manchester United, Andre Onana dan Scott McTominay merayakan kemenangan atas Liverpool pada babak perempat final Piala FA 2023/2024 di Old Trafford, Minggu (17/03/2024). (AP Photo/Dave Thompson)

Andre Onana tampil hebat dalam laga ini. Onana mampu menjaga clean sheet Manchester United.

Salah satu aksi terbaik Andre Onana terjadi di babak pertama. Kiper asal Kamerun itu menepis tembakan Cameron Archer.

Menariknya, Andre Onana adalah kiper pertama MU yang mampu melakukan penyelamatan penalti sejak David De Gea pada 2021.

3 dari 5 halaman

Dominasi

Selebrasi pemain Manchester United saat mencukur Southampton (AFP)

Kemenangan ini juga kian menegaskan dominasi Manchester United atas Southampton. Setan Merah tidak pernah kalah dalam 15 laga terakhir melawan Soton.

Di sepanjang laga ini, Manchester United juga tampil dominan. Baik dari segi permainan maupun dari segi hasil.

4 dari 5 halaman

Matthijs de Ligt yang Impresif

Bek Manchester United, Matthijs de Ligt mencetak gol ke gawang Southampton dalam laga Premier League 2024/2025 di St Mary's Stadium, Sabtu (14/9/2024). (AP/Alastair Grant)

Matthijs de Ligt tampil impresif dalam laga ini. Bek asal Belanda itu tidak hanya mencetak satu gol untuk Manchester United.

Matthijs de Ligt juga sangat solid di belakang. Eks pemain Bayern Munchen itu memenangkan tiga duel udara melawan pemain Southampton. Enam sapuan juga berhasil dilakukan De Ligt.

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League 2024/2025

Berita Terkait