Silsilah Keluarga Eliano dan Tijjani Reijdners: Indonesia Banget! Kakek Darah Maluku, Ada Unsur Jatinegara Ternyata

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 17 Sep 2024, 16:15 WIB
Eliano Reijnders (Instagram/eliano.r) dan Tijjani Reijnders (AFP/Carlo Hermann)

Bola.com, Jakarta Dua calon pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, selangkah lagi mengambil sumpah WNI.

Komisi III DPR RI pun menyetujui pertimbangan pemberian kewarganegaraan untuk dua pemain keturunan, Mees Hilgers dan Eliano Reijners.

Advertisement

"Dengan telah disetujuinya pertimbangan kewarganegaraan RI kepada Eliano dan Mees, maka selesai sudah seluruh kegiatan pada hari ini.Kami pimpinan komisi III berterima kasih kepada saudara Menpora dan Menkumham atas kehadirannya," ujar salah satu pimpinan Komisi III DPR RI, Pangeran Khairul Saleh.

Setelah dengan Komisi III DPR RI, pembahasan proses naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan diteruskan di Komisi X pada Selasa (17/9/2024) pukul 15.00 WIB.

Saat sidang Komisi III, dipaparkan silsilah keluarga Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

2 dari 4 halaman

Silsilah Keluara Eliano

Ilustrasi - Tijjani dan Eliano Reijnders (Bola.com/Adreanus Titus)

Eliano mendapat keturunan Indonesia dari sang kakek, Jantje Lekatompessy yang lahir di Jatinegara pada 29 Desember 1947. Ibu Eliano, Angelina Syane Lekatompessy juga lahir di Jakarta pada 18 November 1976.

Lekatompessy merupakan fam Maluku yang berasal dari Negeri Latuhalat, kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon.

Sang ibu, Angelina menikah dengan pria Belanda bernama Martin Reijnders, seorang pesepak bola asal Zwolle.

3 dari 4 halaman

Sat Set untuk Round 3

Eliano Reijnders dan Erick Thohir sudah bersalaman di Jakarta, Jumat (6/9/2024). (Instagram/erickthohir)

Eliano Reijnders direncanakan bisa secepatnya bergabung, jelang bentrok kontra Bahrain dan China. Itu berarti, pemain serba bisa yang masih berusia 23 tahun bakal masuk starting XI Shin Tae-yong.

Kontra Bahrain, 10 Oktober, lalu versus China lima hari berselang, Indonesia menargetkan kemenangan atau menimal memetik satu angka.

Hasil positif dari kedua negara tersebut sangat menentukan langkah Jay Idzes dan kawan-kawan ke putaran final Piala Dunia 2026.

Melihat nama belakangnya, tak salah lagi kalau Eliano Reijnders adalah adik kandung bintang Timnas Belanda dan AC Milan, Tijjani Reijnders.

Keduanya terpaut umur yang cukup jauh, di mana Tijjani Reijnders nongol tiga tahun lebih dulu dari Eliano Reijnders.

 

4 dari 4 halaman

1 Belanda, 1 Indonesia

Tijjani Reijnders, yang lahir 29 Juli 1998, mengenal sepak bola sejak 2003 kala bergabung dengan tim junior WVF, klub sepak bola di sekitaran rumah.

Dari sana, karier Tijjani Reijnders terus mengalir sampai jauh. Masih di level junior, ia pernah berguru di akademi PEC Zwolle, FC Twente, dan CSV '28.

Bakatnya yang luar biasa membawanya ke tim senior PEC Zwolle pada 2017. Hanya sebentar, di tahun itu juga ia diangkut AZ Alkmaar.

Sempat dipinjamkan kepada RKC Waalwijk, gelandang yang juga pernah berkostum Jong AZ dipinang raksasa Italia, AC Milan, pada 2023.

 

 

 

 

Berita Terkait