Pep Guardiola Terkaget-Kaget Erling Haaland di Ambang Lewati Rekor Gol Cristiano Ronaldo

oleh Rizki Hidayat diperbarui 18 Sep 2024, 16:39 WIB
Pemain Manchester United, Erling Haaland bercanda dengan pelatih Pep Guardiola saat melakukan latihan jelang laga perempat final Liga Champions 2023/2024 melawan Real Madrid di Etihad Campus, Manchester, Inggris, 8 April 2024 waktu setempat. (AFP/Darren Staples)

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengaku kaget dengan torehan gol Erling Haaland. Apalagi, Haaland diambang melampaui rekor gol Cristiano Ronaldo.

Saat ini, Haaland telah mencetak 99 gol dalam 103 pertandingan untuk Man City di semua kompetisi. Di sisi lain, Ronaldo mencapai 100 gol untuk Real Madrid dalam 105 pertandingan pada 2012.

Advertisement

Andai berhasil mencetak gol ketika Manchester City bersua Inter Milan pada league phase Liga Champions musim ini di Stadion Etihad, Kamis (18/9/2024) dini hari WIB, Erling Haaland bakal menorehkan 100 gol atau lebih dari 104 pertandingan.

Dia pun lebih cepat satu laga ketimbang Cristiano Ronaldo dalam menembus 100 gol. Pep Guardiola mengaku takjub dengan ketajaman Erling Haaland dalam membobol gawang lawan.

"Sedikit terkejut dengan golnya. Apakah Anda tahu kenapa? Saya bermain selama 11 tahun sebagai pemain profesional dan mencetak 11 gol (untuk Barcelona)," ujar Pep Guardiola.

"Erling Haaland, dalam empat pertandingan, sudah mencetak sembilan gol. Dia bisa menyamai jumlah itu dalam satu pertandingan," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Sangat Senang

Erling Haaland kembali menunjukkan ketajaman saat membawa Manchester City pesta gol atas Ipswich Town di Liga Inggris. (AP Photo/Dave Thompson)

Pep Guardiola merasa puas akan pencapaian gol luar biasa yang ditorehkan Erling Haaland dan menurutnya tidak perlu ada yang diperbaiki.

"Jika Anda mengatakan dalam 100 pertandingan berikutnya dia akan mencetak 99 gol, bagi saya itu tidak masalah. Jangan perbaiki, jangan diperbaiki. Jika dia mencetak 99 gol dalam 100 pertandingan berikutnya, saya akan sangat senang," lanjut Guardiola.

"Saya menilai dengan pengalaman bermain dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya, dia akan terus berkembang. Sulit untuk berkembang jika kamu tidak bermain."

"Dia akan menjadi pemain yang lebih baik secara alami. Perbedaannya dengan musim lalu adalah dia merasa lebih baik. Dia datang dari Dortmund dengan banyak masalah otot dan agak kesulitan," kata manajer Manchester City asal Spanyol tersebut.

 

3 dari 3 halaman

Terus Haus Gol

Pemain Manchester City, Erling Haaland merayakan kemenangan timnya atas West Ham United setelah laga lanjutan Liga Inggris 2024/2025 di London Stadium, London, Inggris, Sabtu (31/08/2024) waktu setempat. (AFP/Ian Kington)

Padatnya jadwal pertandingan membuat sang manajer khawatir Erling Haaland akan kelelahan dan cedera di tengah pertandingan. Meski begitu, Pep Guardiola yakin Haaland selalu merasa baik-baik saja dan akan terus haus gol.

"Sejauh musim ini, dia merasa 'Saya bersih, saya merasa baik di sini dan tidak ada masalah'. Tetapi setiap tiga atau empat hari, ada pertandingan, pertandingan, dan pertandingan lagi."

"Jadi, saya tidak tahu bagaimana kondisinya dalam satu, dua, atau tiga bulan mendatang. Saya tidak mengharapkan dia mencetak dua atau tiga gol di setiap pertandingan. Saat ini, itu memang terjadi," jelasnya.

Sumber: Mirror

Penulis: Lutfi Pawening

Berita Terkait