Barcelona Awali Liga Champions dengan Kekalahan, Hansi Flick: Masih Ada 7 Pertandingan Lagi

oleh Rizki Hidayat diperbarui 20 Sep 2024, 16:13 WIB
Skor imbang 1-1 bertahan hingga jeda turun minum. (AP Photo/Laurent Cipriani)

Bola.com, Monaco - Barcelona mengawali Liga Champions musim ini dengan kekalahan. Meski begitu, pelatih El Barca, Hansi Flick, tak risau karena masih ada tujuh pertandingan yang harus dimainkan Barca.

Barcelona melawat ke markas AS Monaco pada laga perdana Liga Champions 2024/2025, Jumat (19/9/2024) dini hari WIB. Bertanding di Stade Louis II, Blaugrana takluk dengan skor 1-2.

Advertisement

Berstatus tim tamu, Barcelona harus bermain dengan 10 pemain saat laga baru berjalan 10 menit. Eric Garcia menerima kartu merah langsung.

Bermain dengan 10 pemain, Barcelona kebobolan lebih dulu berkat gol Maghnes Akliouche di menit ke-16. Mereka sempat menyamakan kedudukan berkat aksi Lamine Yamal pada menit ke-28.

Namun, petaka terjadi pada babak kedua. George Ilenikhena berhasil mencetak gol kemenangan bagi tuan rumah pada menit ke-71.

 

2 dari 4 halaman

Bisa Melaju Jauh

Pelatih Barcelona, Hansi Flick saat memberikan instruksi dari pinggir lapangan bersama pemainnya Pau Cubarsi. (AP Photo/Joan Monfort)

Ini merupakan kekalahan pertama mereka pada musim ini. Meski begitu, Flick merasa sangat yakin kalau Barcelona bisa melaju jauh di Liga Champions musim ini.

"Kami mendapat kartu merah dalam 10 menit pertama dan itu mengubah segalanya," kata Flick dilansir Marca.

Hal-hal seperti ini memang terjadi, kami harus menerimanya, tetapi saya rasa kami cukup kuat untuk bermain di Liga Champions.

"Masih ada tujuh pertandingan lagi dan kami akan memenangkan banyak pertandingan dan mencapai tujuan kami."

 

3 dari 4 halaman

Tidak Khawatir

Hingga akhir pertandingan, skor 2-1 untuk kemenangan AS Monaco tidak berubah. (AP Photo/Laurent Cipriani)

Flick juga tidak merasa khawatir dengan kekalahan ini. Ia pun berjanji akan menganalisis kekurangan timnya dalam pertandingan ini.

"Tidak, saya tidak khawatir. Saya harus menganalisisnya, itu tugas saya sebagai pelatih. Saya melihat para pemain bersedih di ruang ganti, tetapi sekarang kami harus memulihkan diri," lanjutnya.

"Kami akan menganalisis permainan, kami akan berbicara dengan para pemain untuk memperbaiki hal-hal yang tidak dilakukan dengan baik. Setelah kartu merah, permainan telah berubah."

Sumber: Marca

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta/Published: 20/09/2024)

4 dari 4 halaman

Klasemen Sementara Liga Champions:

Berita Terkait