Bikin Bangga! Ketika 4 Wasit Indonesia Jadi Pengadil Laga AFC Champions League 2

oleh Hery Kurniawan diperbarui 21 Sep 2024, 12:30 WIB
Bangbang Syamsudar, Thoriq Munir Alkatiri, Yudi Nurcahya, dan Nurhadi menjadi pengadil laga AFC Champions League 2 2024/2025 antara Sydney FC melawan Eeastern di Netstrata Jubilee Stadium, Sydney, Kamis (19/9/2024). (Dok. AFC)

Bola.com, Jakarta - Ada pemandangan menarik pada matchday pertama AFC Champions League 2 2024/2025. Satu klub Indonesia, Persib Bandung, terlibat dalam ajang itu.

Bukan hanya klub, Indonesia juga mengirim wasit untuk memimpin pertandingan pada matchday pertama AFC Champions League 2 2024/2025.

Advertisement

Empat wasit yang dimaksud adalah Bangbang Syamsudar, Thoriq Munir Alkatiri, Yudi Nurcahya, dan Nurhadi. Bangbang dan Nurhadi sebagai asisten wasit. Kemudian Thoriq sebagai wasit utama, dan Yudi sebagai ofisial keempat.

Empat sosok itu memimpin pertandingan Grup E AFC Champions League 2 2024/2025 antara Sydney FC melawan Eastern. Laga itu digelar di Netstrata Jubilee Stadium, Sydney, Kamis (19/9/2024).

2 dari 3 halaman

Tak Ada Masalah

Wasit Yudi Nurcahya memimpin laga pembukaan BRI Liga 1 2021/2022 antara Bali United melawan Persik Kediri di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (27/8/2021). (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Thoriq Alkatiri dan kawan-kawan pun memimpin laga dengan cukup baik. Mereka bisa bekerja sama satu sama lain.

Tidak ada masalah berarti yang terjadi dalam laga antara Sydney FC melawan Eastern. Thoriq Alkatiri pun hanya mengeluarkan tiga kartu kuning pada laga itu.

Sydney FC tampil dominan. Douglas Costa dan kawan-kawan menang 5-0 atas Eastern.

3 dari 3 halaman

Bukan Kali Pertama

Wasit Thoriq Alkatiri saat memimpin pertandingan Bhayangkara FC melawan Semen Padang pada laga Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Jawa Barat, Minggu (3/3). Thoriq adalah salah satu wasit Indonesia yang berlisensi FIFA. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Wasit Indonesia bukan kali ini saja memimpin pertandingan di level Asia. Thoriq Alkatiri bahkan bisa dikatakan cukup sering melakukan itu.

Thoriq Alkatiri dalam beberapa musim terakhir konsisten menjadi salah satu pengadil di AFC Cup. Ajang yang di musim ini kita kenal dengan AFC Champions League 2.

Berita Terkait