Bola.com, Jakarta - Ilkay Gundogan menjalani karier yang singkat di Barcelona. Meski begitu, dia mengaku tak pernah menyesal untuk berseragam El Barca.
Pada musim panas 2023, Ilkay Gundogan mengambil keputusan besar dalam kariernya. Gelandang asal Jerman itu meninggalkan Manchester City untuk bergabung dengan Barcelona.
Sayangnya, Gundogan tidak bertahan lama di Barcelona. Mantan pemain Borussia Dortmund tersebut hanya satu musim membela tim asal Catalunya tersebut.
Dia harus dilepaskan Barcelona karena mereka mengalami masalah keuangan. Jika Ilkay Gundogan tidak dilepas, Los Cules tidak bisa mendaftarkan rekrutan anyar, Dani Olmo.
Tidak Menyesal
Baru-baru ini, Gundogan diminati pendapat mengenai kariernya yang hanya semusim di Barcelona. Sang gelandang mengaku tidak menyesal meski hanya satu musim membela El Blaugrana.
"Saya sama sekali tidak menyesal bergabung dengan Barcelona," ujar Ilkay Gundogan.
Menurut Gundogan, bergabung dengan Barcelona membuatnya berhasil mewujudkan impian masa kecilnya. Jadi meski hanya sebentar, dia menikmati pernah membela Blaugrana.
Kembali ke Man City
"Pada akhirnya, saya berhasil membela salah satu klub terbesar di dunia. Saya berhasil mewujudkan impian masa kecil saya, yaitu bermain di Barca," pungkasnya.
Ilkay Gundogan pada akhirnya memutuskan untuk kembali ke pelukan Manchester City pada musim panas tahun ini. Dia bergabung kembali dengan City dengan status bebas transfer, dan menandatangani kontra hingga 30 Juni 2025.
Sumber: Fabrizio Romano
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi/Published: 21/09/2024)