4 Fakta Kemenangan Persib Atas Persija di BRI Liga 1 2024 / 2025: Gacornya Striker Timnas Indonesia!

oleh Hery Kurniawan diperbarui 24 Sep 2024, 14:19 WIB
Selebrasi emosional Dimas Drajad usai mencetak gol untuk Persib Bandung saat menjamu sang rival, Persija Jakarta dalam laga pekan keenam BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (23/9/2024). (Dok. Persib Bandung)

Bola.com, Bandung - Persib Bandung meraih kemenangan meyakinkan saat menjamu Persija Jakarta dalam laga pekan keenam BRI Liga 1 2024/2025. Laga yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (23/9/2024) berakhir 2-0 untuk Persib.

Gol pertama Persib Bandung tercipta di menit ke-35. Sepakan voli Dimas Drajad mampu membobol gawang Persija Jakarta.

Advertisement

Sementara itu Ryan Kurnia mencetak gol kedua Persib Bandung pada menit ke-82. Sodoran bola dari Ryan melewati sela kedua kaki Carlos Eduardo.

Persib Bandung naik ke posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025 dengan 12 poin. Di sisi lain, Persija Jakarta harus rela menempati posisi kedelapan klasemen sementara dengan delapan poin.

Bola.com mengumpulkan empat fakta menarik mengenai laga ini. Apa saja fakta-fakta tersebut?

2 dari 6 halaman

Striker Timnas Gacor

Striker Persib Bandung, Dimas Drajad. (Bola.com/Dok.Persib Bandung).

Dimas Drajad semakin menunjukkan gacornya striker Timnas Indonesia belakangan ini. Sejauh ini Dimas sudah mencetak dua gol di BRI Liga 1 2024/2025.

Sebelumnya, Hokky Caraka dan Ramadhan Sananta juga menunjukkan taji di klub masing-masing. Hokky mencetak gol untuk PSS Sleman, sementara Sananta mencetak gol untuk Persis Solo.

3 dari 6 halaman

Hujan Kartu

BRI Liga 1 - Persib Bandung Vs Persija Jakarta (Bola.com/Adreanus Titus)

Wasit FIFA asal Malaysia, Muhammad Nazmi memimpin laga ini. Nazmi bisa dikatakan menjalankan tugasnya dengan baik.

Bahkan, Muhammad Nazmi tak segan-segan mengeluarkan kartu untuk para pemain dari Persib Bandung dan Persija Jakarta.

Menurut catatan Bola.com, ada enam kartu kuning dan dua kartu merah yang keluar dari saku wasit Muhammad Nazmi. Marc Klok dan Firza Andika menjadi pemain yang harus menerima kartu merah.

4 dari 6 halaman

Tren Positif Persib

Persib Bandung melawan Persija Jakarta. (Bola.com/Dok.Persib Bandung).

Kemenangan ini membuat Persib Bandung melanjutkan tren positif saat melawan Persija Jakarta. Maung Bandung mengulang apa yang mereka lakukan di kandang pada musim lalu.

Saat itu Persib Bandung juga menang dengan skor 2-1 atas Persija Jakarta. Dua gol pasukan Bojan Hodak dicetak oleh David Da Silva.

5 dari 6 halaman

Aksi Wasit Asing

Wasit asal Malaysia, Muhammad Nazmi (tengah) (Dok. FA Malaysia).

Seperti yang sempat disinggung di bagian sebelumnya tulisan ini, ada wasit asing asal Malaysia bernama Muhammad Nazmi yang memimpin laga Persib Bandung melawan Persija Jakarta.

Muhammad Nazmi bukan wasit sembarangan. Wasit berusia 34 tahun itu tengah disiapkan oleh AFC untuk bisa menjadi wasit di Piala Dunia 2026.

6 dari 6 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2024/2025

Berita Terkait