Bola.com, Jakarta - Timnas China akan menghadapi Australia dan Timnas Indonesia pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dua partai ini akan menjadi fase krusial bagi Team Dragons yang kalah dalam dua pertandingan pertama.
Di matchday pertama, China babak belur dicukur di kandang Jepang dengan skor 0-7. China kembali kalah pada pertandingan kedua, kali ini takluk 1-2 dari Arab Saudi.
Hasil itu membuat pelatih China, Aleksandar Ivankovic, posisinya tertekan. Mau tidak mau dia harus mengemas hasil lebih baik pada dua pertandingan berikutnya.
China dijadwalkan melawan Australia pada 10 Oktober dan meladeni Timnas Indonesia pada 15 Oktober 2025.
Media China, Sohu.com, mengatakan Ivankovic tak punya pilihan selain berusaha meraih satu kemenangan dari dua laga tersebut, terutama melawan Timnas Indonesia. Sohu menyebut tambahan poin sangat dibutuhkan jika Team Dragons masih ingin menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia Beda dengan 20 Tahun Lalu
Sohu menyebut kans mendulang poin bagi China lebih besar saat melawan Timnas Indonesia. Namun, mereka juga khawatir karena kekuatan pasukan Shin Tae-yong sudah tak bisa diremehkan lagi.
"Menimbang kekuatan Timnas China, rasanya sangat sulit meraup poin di markas Australia. Opsi terbaik bagi Timnas China adalah bermain melawan Indonesia di kandang dan berusaha meraih tiga poin," tulis Sohu.
"Jika ini 20 tahun lalu, ketika China bermain menghadapi Indonesia di kandang, tim dan fans mungkin hanya berpikir bagaimana caranya mencetak lebih banyak gol."
"Namun, Timnas Indonesia saat ini bukan lagi lawan yang mudah, mereka punya banyak pemain naturalisasi," imbuh Sohu.
Laga Sulit
Sohu menyebut Timnas Indonesia saat ini setara dengan tim ketiga Belanda dari segi teknik.
"Tidak mudah bagi Timnas China untuk mengalahkan mereka di kandang sendiri," tulis Sohu.
"Kami berharap Timnas China bisa tampil bagus di pertandingan ini dan mencapai target utama mengalahkan Indonesia sesegera mungkin," imbuh media tersebut.
Sumber: Sohu.com
Yuk Intip Posisi Timnas Indonesia
Hasil Matchday 1
- Australia Vs Bahrain 0-1
- Jepang Vs China 7-0
- Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1
Hasil Matchday 2
- China vs Arab Saudi 1-2
- Timnas Indonesia vs Australia 0-0
- Bahrain vs Jepang 0-5
Klasemen
Pos | Negara | Main | Menang | Seri | Kalah | SG | Poin |
1. | Jepang | 2 | 2 | 0 | 0 | 12-0 | 6 |
2. | Arab Saudi | 2 | 1 | 1 | 0 | 3-2 | 4 |
3. | Bahrain | 2 | 1 | 0 | 1 | 1-5 | 3 |
4. | Indonesia | 2 | 0 | 2 | 0 | 1-1 | 2 |
5. | Australia | 2 | 0 | 1 | 1 | 0-1 | 1 |
6. | China | 2 | 0 | 0 | 2 | 1-9 | 0 |
*Klasemen per Rabu, 11 September 2024 pukul 01.00 WIB
Baca Juga
Media Vietnam Singgung Absennya Rafael Struick Jadi Kabar Buruk bagi Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
TC Timnas Indonesia di Bali untuk Piala AFF 2024 Diundur Setelah Pilkada, Dimulai 28 November 2024
Media Vietnam Sebut 3 Pemain Diaspora Bisa Jadi Kekuatan Utama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?