Laporan Langsung dari Mandalika : Muncul Mendadak di Garasi Tim VR46, Valentino Rossi Diserbu sampai Wajah Terlihat Kuyu

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 28 Sep 2024, 06:25 WIB
Zakky Rossi, orang yang langsung memantik perhatian publik ketika hadir di paddock khusus tim VR46.

Bola.com, Jakarta - Ada-ada saja kejadian menarik yang ada di sekitar area Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Satu di antara yang mendadak viral adalah momen pada Jumat (27/9/2024) sore.

Saat itu, seluruh zona yang ada di area paddock sedang sibuk dengan aktivitas masing-masing. Banyak kru yang sedang menyiapkan ban, membereskan beberapa peralatan, tim mekanik yang sedang berdiskusi, sampai beberapa orang yang lalu-lalang mempersiapkan sisi teknis penyelenggaran seri ke-15 MotoGP 2024.

Advertisement

Deretan motorhome yang berdampingan dengan berbagai hospitality masing-masing tim balap, membuat suasana 'backstage' semakin terasa sibuk. Apalagi, di sana tak hanya persiapan untuk MotoGP, melainkan juga Moto2, Moto3 sampai Asia Talent Cup 2024.

Keberadaan beberapa pembalap Indonesia, terutama yang berbendera Honda Team Asia, menjadi daya tarik tersendiri. Mario Suryo Aji dkk mendapatkan sokongan penuh, dan memantik para jurnalis untuk mengorek lebih jauh tentang persiapan mereka.

 

2 dari 4 halaman

Ada Kejutan

Zakky Rossi, orang yang langsung memantik perhatian publik ketika hadir di paddock khusus tim VR46.

Tentu saja, tidak lengkap rasanya jika ajang MotoGP Mandalika 2024 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, nihil hal yang menghebohkan. Nah, kali ini muncul lagi sesuatu yang sempat viral pada 2022 lalu.

Yup, kala itu, sosok bernama Zakky Haikal mendapatkan tempat luar biasa di kalangan publik Indonesia, terutama warganet. Latarnya tak lain, sosok ahli komputer asal Palembang ini yang sangat mirip dengan legenda MotoGP, Valentino Rossi.

Proporsi tubuh, rambut dan wajah yang nyaris persis dengan Vale, membuat Zakky mendapat sematan tambahan 'Rossi' di belakang namanya, menjadi Zakky Rossi. Nah, secara mendadak, ia muncul.

Zakky muncul dari bagian belakang paddock tim VR46 Racing Team. Ia langsung berpose di stage khusus yang sepertinya sudah disiapkan tim VR46. Buktinya, Zakky seolah sudah siap, dan berbekal senyum menawan, ia tak butuh lama mendapatkan atensi siapapun yang lewat.

 

3 dari 4 halaman

Lima Menit

Tak sampai lima menit, semua pihak seolah terkesima. Reaksi mereka beragam, ada yang senyum simpul, tertawa dari kejauhan, mengambil ponsel langsung mem-foto atau mem-videokan, berswafoto sampai membuat konten bersama di tempat!

Kehebohan tersebut berlangsung lama, setidaknya sampai hari menjelang petang. Efeknya, sang Valentino Rossi KW terlihat kuyu, penanda terlalu capai. Walhasil, pada detik-detik akhir jelang dirinya masuk lagi ke paddock VR46, raut mukanya sudah tak keruan.

Pada sisi lain, Zakky Rossi mengaku senang bisa berada di Mandalika. Sayang, ia enggan menjelaskan lebih lanjut tentang keberadaannya di situ, apakah sebagai undangan Tim VR46 atau atas inisiatif sendiri.

 

4 dari 4 halaman

Orang Terkesima

Satu yang pasti, Zakky Rossi membuat banyak orang terkesima, dan nyaris terkecoh seolah-olah The Doctor benar-benar datang. "Wow, surprise sekali, saya sampai harus lari mendekat, dan memastikan. Ternyata, itu hanya tiruan, tapi memang mirip sekali," sebut Fransesca Fioli, seorang kru tim Ducati.

Meski kecele, Fioli menganggap apa yang dilakukan Zakky Rossi sangat menghibur. Setidaknya, ia dan beberapa teman bisa tertawa sejenak di tengah persiapan menuju balapan MotoGP 2024 seri Mandalika, di akhir pekan. "Gembira, suka, dan gemas juga, tapi itu kan bukan Valentino Rossi," tegasnya.

Beberapa waktu lalu, Zakky mengakui, dirinya tak mengetahui jika wajahnya sangar mirip dengan Vale. Dia hanya sering mendengar kata orang, kalau memang ada kemiripan jika didandani lebih lanjut.

"Saya ingat, ketika bangun tidur, saya lihat kaca, dan baru sadar kalau memang mirip," ujarnya. Kini, Zakky sudah dipastikan bakal menjadi bagian paling menyita perhatian ketika berlalu-lalang di sekitar area paddock dan atau zona kru. Mau bikin kejutan apalagi Valentino Rossi KW?

Berita Terkait