Bola.com, Jakarta - Kemenangan 2-0 Liverpool atas Bologna di matchday kedua Liga Champions, Kamis dini hari WIB (3/10/2024), mungkin telah mempertahankan performa apik mereka di bawah asuhan Arne Slot. Namun, ada hal lain yang juga jadi sorotan.
Itu adalah reaksi "senang" Darwin Nunez saat digantikan, yang telah mengundang banyak tanda tanya. Yap, situasi ini dianggap 'agak lain'.
Striker Uruguay itu digantikan oleh Diogo Jota pada menit ke-60, dengan permainan yang masih berjalan dengan hati-hati. Saat itu, Liverpool baru unggul 1-0.
Sikap Nunez tampak menerima nasibnya ditarik keluar dan digantikan itu, justru telah memicu kekhawatiran.
Situasi ini mendapat perhatian dari pundit dari RTÉ, Shane Long.
"Saya terkejut dengan reaksi Dominik Szoboszlai saat keluar lapangan, tetapi penerimaan Nunez saat ia diganti, menarik. Mungkin itu sesuatu yang perlu diperhatikan," ujar Long.
Pundit lain yang juga kolega Long, Kevin Doyle, menyuarakan sentimen serupa.
"Nunez tampak lebih bahagia digantikan daripada Szoboszlai, Robertson, dan Alexander-Arnold. Mungkin saya terlalu banyak berpikir, tetapi itu tampak agak aneh," ulasnya.
Pelatih Liverpool, Arne Slot, memaksikan lima pergantian pemain pada pertandingan ini. Selain keempat pemain di atas, Slot juga mengganti Luis Diaz.
Dianggap Kurang Gereget
Kurangnya rasa frustrasi atau urgensi Nunez untuk membuktikan dirinya, menimbulkan pertanyaan tentang komitmen dan keinginannya untuk membuat dampak dalam tim.
Sementara kemenangan kedelapan Liverpool dalam sembilan pertandingan di bawah asuhan Slot menutupi kekhawatiran individu, sikap Nunez masih akan dipantai menjelang pertandingan di Premier League melawan tuan rumah Crystal Palace, Sabtu (5/10/2024).
Di sisi lain, belum lupa dalam ingatan bagaimana Nunez begitu emosional hingga meneteskan air mata setelah mencetak gol klub pertamanya dalam 15 penampilan pada laga melawan Bournemouth (21/9/2024).
Sumber: Tribuna