Comeback ke Timnas Indonesia, Jordi Amat Kian Lapar dan Bersemangat

oleh Hery Kurniawan diperbarui 03 Okt 2024, 13:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat (bawah) terjatuh saat berusaha mengadang laju pemain Irak, Aymen Hussein pada laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Jordi Amat kembali mendapatkan panggilan gabung Timnas Indonesia. Amat bisa diandalkan saat Tim Garuda menjalani dua laga tandang pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Oktober ini.

Diketahui, Timnas Indonesia kan menjalani dua laga tandang. Tim asuhan Shin Tae-yong akan bertandang ke markas Timnas Bahrain, Kamis (10/10/2024).

Advertisement

Lima hari kemudian, Timnas Indonesia harus berlaga di markas Timnas China. Laga itu rencananya akan digelar di Qingdao.

Jordi Amat bersemangat dengan panggilan ke Timnas Indonesia kali ini. Pemain Johor Darul Ta'zim itu pun merasa lapar akan pencapaian apik.

"Garuda calling, kembali bersama tim. Bersemangat, fokus, lapar, ayo Indonesia," ujar Jordi Amat.

2 dari 4 halaman

Sempat Cedera

Bek Johor Darul Ta'zim (JDT) dan Timnas Indonesia, Jordi Amat. (Bola.com/Dok.Facebook JDT).

Jordi Amat sebenarnya mendapatkan panggilan ke Timnas Indonesia, September lalu, saat Tim Garuda menjalani laga melawan Timnas Arab Saudi dan Timnas Australia.

Namun, saat itu Jordi Amat tidak dapat memenuhi panggilan dari Shin Tae-yong. Saat itu, bek berusia 32 tahun itu sedang mengalami cedera.

Belakangan, cedera Jordi Amat telah pulih. Eks pemain Rayo Vallecano itu juga sudah kembali ke skuad utama Johor Darul Ta'zim.

3 dari 4 halaman

Statistik Jordi Amat di Timnas Indonesia*

Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Burundi pada pertandingan kedua FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/3/2023). Kedua tim bermain imbang 2-2. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
  • 16 caps
  • 1 gol

*Hingga 3 Oktober 2024

4 dari 4 halaman

Pemain Timnas Indonesia Vs Bahrain dan China

Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat (kanan) dan pemain Thailand, Ekanit Panya berusaha mengejar bola dalam laga matchday ketiga Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022) sore WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Kiper: Maarten Paes (FC Dallas), Ernando Ari (Persebaya), Nadeo Argawinata (Borneo FC).

Belakang: Asnawi Mangkualam (Port FC), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim), Sandy Walsh (KV Mechelen), Mees Hilgers (FC Twente), Calvin Verdonk (NEC Nijmegen), Shayne Pattynama (KAS Eupen), Pratama Arhan (Suwon FC), Muhammad Ferarri (Persija), Rizky Ridho (Persija), Eliano Reijnders (PEC Zwolle), Jay Idzes (Venezia), Wahyu Prasetyo (Malut United).

Tengah: Thom Haye (Almere City), Ricky Kambuaya (Dewa United), Nathan Tjoe-A-On (Swansea City), Ivar Jenner (FC Utrecht), Marselino Ferdinan (Oxford United), Egy Maulana Vikri (Dewa United), Witan Sulaeman (Persija).

Depan: Malik Risaldi (Persebaya), Dimas Drajad (Persib), Rafael Struick (Brisbane Roar), Hokky Caraka (PSS), Ragnar Oratmangoen (FCV Dender).

Berita Terkait