Hasil Lengkap Pegadaian Liga 2, Minggu 6 Oktober 2024: Quattrick Chencho Gyeltshen Bawa Sriwijaya FC Berpesta

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 06 Okt 2024, 18:57 WIB
Liga 2 - Ilustrasi Logo Pegadaian Liga 2 Musim 2023/2024 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Enam pertandingan pekan keenam Pegadaian Liga 2 2024/2025 berlangsung pada hari ini, Minggu (6/10/2024). Sriwijaya FC berpesta setelah membungkam Persikabo 1973 dengan skor telak 5-1.

Sriwijaya FC yang menjamu Persikabo 1973 di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, berhasil langsung unggul 5-0 di babak pertama. Selain Muhammad Fadly yang mencetak gol pada menit ke-30, empat gol disarangkan Chencho Gyeltshen sepanjang 45 menit pertama.

Advertisement

Pemain asal Bhutan itu sukses mencetak quattrick yang sekaligus membawa Sriwijaya FC meraih kemenangan pertama pada Pegadaian Liga 2 2024/2025. Sementara satu-satunya gol yang dicetak Persikabo 1973 lahir berkat eksekusi penalti Freed pada babak kedua.

Selain Sriwijaya FC yang meraih kemenangan besar di Grup 1 Pegadaian Liga 2 2024/2025, satu tim lain di Grup 1 yang meraih kemenangan adalah Persikota Tangerang.

Gol tunggal Sirvi Arvani membawa Persikota menang 1-0 atas Persiraja Banda Aceh di Stadion Benteng Reborn, Tangerang.

 
 
2 dari 4 halaman

Grup 3: Deltras dan Persibo Menanng, Gresik United dan Persipura Berbagi Poin

 

Sementara itu, ada tiga pertandingan di Grup 3 Pegadaian Liga 2 2024/2025 yang digelar pada Minggu (6/10/2024).

Deltras FC menang 2-0 atas Persewar Waropen, Persibo Bojonegoro menang 1-0 atas Persipal FC, dan Gresik United bermain imbang tanpa gol dengan Persebaya Surabaya.

Deltras FC menang 2-0 atas Persewar berkat gol yang dicetak Artur Jesus Vieira dan Safitra Ramadan Udu, masing-masing pada menit ke-50 dan 54'. Sementara gol tunggal Persibo ke gawang Persipal dicetak oleh Osas Saha.

3 dari 4 halaman

Grup 2: Persijap Menang Telak atas Persipa

 

Sementara itu, dari Grup 2 Pegadaian Liga 2 2024/2025 hanya ada satu laga yang digelar pada hari ini, yaitu Persijap Jepara menjamu Persipa Pati di Stadion Moch. Soebroto, Magelang. Persijap menang telak 3-0 dalam pertandingan ini.

Rosalvo Junior membuka keunggulan Persijap lewat gol yang dicetaknya pada menit ke-37. Pada akhir babak kedua, Persijap menambah dua gol lagi, yang lahir dari Ardi Ardiana pada menit ke-85 dan Safna Delpi pada masa injury time.

4 dari 4 halaman

Hasil Lengkap Pegadaian Liga 2 Hari Ini

 

Grup 1:

Persikota Tangerang 1-0 Persiraja Banda Aceh

  • (Sirvi Arvani 69')

Sriwijaya FC 5-1 Persikabo 1973

  • (Chencho Gyeltshen 8', 17', 34', 45' Muhammad Fadly 30' | Fareed Saat 75'-Pen)

 

Grup 2

Persijap 3-0 Persipati

  • (Rosalvo Junior 37', Ardi Ardiana 85', Safna Delpi 90'+2)

 

Grup 3

Deltras 2-0 Persewar

  • (Safitra Ramadan Udu 54', Artur Jesus Vieira 50')

Persibo 1-0 Persipal

  • (Osas Saha 22')

Gresik United 0-0 Persipura

Berita Terkait