Tampil Bersama Real Madrid Setelah Pulih Cedera tapi Absen Bela Timnas Prancis, Kylian Mbappe Jadi Sorotan

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 07 Okt 2024, 22:15 WIB
Pemain Real Madrid, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Betis pada laga lanjutan Liga Spanyol 2024/2025 di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Senin (02/09/2024) WIB. (AFP/Thomas Coex)

Bola.com, Jakarta - Bintang Real Madrid asal Prancis, Kylian Mbappe, kembali jadi sorotan. Penyebabnya karena Mbappe bisa bermain untuk Real Madrid, tetapi tidak dengan Timnas Prancis di UEFA Nations League.

Situasi ini memunculkan kritik terhadap kapten Timnas Prancis itu, terutama mengingat pentingnya peran seorang Kylian Mbappe untuk Les Bleus.

Advertisement

Kylian Mbappe mengalami cedera otot pada bulan lalu, tetapi berhasil memulihkan diri dengan cepat. Mbappe kembali bermain ketika Real Madrid menghadapi Lille di Liga Champions dan menjadi starter saat menghadapi Villarreal di La Liga.

Namun, pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, memilih tidak memasukkan Mbappe ke dalam skuad terbarunya, dengan pertimbangan sang pemain belum cukup siap karena hanya sedikit bermain dalam beberapa pertandingan terakhir.

Pernyataan Didier Deschamps ini menambah bahan bakar bagi kritikus yang merasa bahwa Mbappe tidak memberikan contoh yang baik sebagai seorang kapten tim.

"Sebagai kapten, Kylian Mbappe harus menjadi teladan bagi para penggemar, dan ia belum melakukannya," ujar Fabien Bonnet, juru bicara kelompok pendukung Timnas Prancis, Irresistibles Francais.

2 dari 3 halaman

Griezmann Dianggap Kapten Sejati

Antoine Griezmann resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari sepak bola internasional. Tampak dalam foto, pemain depan timnas Prancis, Antoine Griezmann (kiri) bersama Kylian Mbappe saat merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Dunia Qatar 2022 melawan Denmark di Stadion 974 di Doha pada 26 November 2022. (FRANCK FIFE/AFP)

Situasi makin runyam setelah Antoine Griezmann mengumumkan keputusannya untuk pensiun dari Timnas Prancis.

Griezmann, yang sudah mencatatkan rekor 84 pertandingan berturut-turut bersama Timnas Prancis antara 2017 dan 2024 dianggap sosok kapten sejati yang kini telah pergi.

"Perasaan yang ada adalah kapten sejati, Antoine Griezmann, telah pergi," ujar Bonnet menambah kekhawatiran mengenai masa depan timnas Prancis setelah ditinggal pilar pentingnya.

Keputusan Kylian Mbappe melewatkan pertandingan internasional juga menimbulkan pertanyaan mengenai komitmennya terhadap Timnas Prancis.

Dalam dunia sepak bola yang makin kompetitif, di mana loyalitas dan dedikasi kepada negara sangat dihargai, tindakan ini bisa dilihat sebagai pengabaian terhadap tanggung jawab yang melekat kepada statusnya sebagai kapten.

3 dari 3 halaman

Tak Semua Menyalahkan Mbappe

Real Madrid yang berstatus jawara Liga Champions 2023/2024 berhasil menjuarai Piala Super Eropa 2024 setelah mengalahkan klub juara Liga Europa 2023/2024, Atalanta, dengan skor 2-0 pada laga ynag dihelat di Narodowy Stadium, Warsawa, Polandia, Kamis (15/8/2024) dini hari WIB. Striker anyar Los Blancos, Kylian Mbappe sukses mencetak gol debutnya yang memantapkan keunggulan timnya 2-0 pada menit ke-68 setelah Federico Valverde membuka keunggulan pada menit ke-59. (AP Photo/Czarek Sokolowski)

Sementara di sisi lain, banyak penggemar dan analis sepak bola yang menyadari betapa penting menjaga kebugaran pemain bintang seperti Kylian Mbappe.

Mengingat pentingnya pertandingan liga dan turnamen mendatang bagi klubnya, beberapa orang berargumen bahwa keputusan Mbappe untuk fokus kepada klub mungkin juga bisa dipahami.

Seiring dengan perkembangan situasi ini, akan menarik melihat bagaimana Kylian Mbappe merespons kritik dan tantangan yang dihadapinya.

Apakah ia akan kembali menunjukkan dedikasi yang lebih kepada Timnas Prancis, atau tetap memilih fokus dengan karier di klub?

Berita Terkait