Duel Pelatih Bahrain Vs Timnas Indonesia pada R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Adu Taktik Dragan Talajic dan Shin Tae-yong

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 09 Okt 2024, 09:00 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Bahrain Vs Timnas Indonesia - Duel Pelatih (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Duel pelatih antara Dragan Talajic di Timnas Bahrain dan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia akan menentukan hasil kedua kesebelasan, pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dragan Talajic akan menangani Bahrain kontra Timnas Indonesia pimpinan Shin Tae-yong dalam matchday ketiga Grup C di Bahrain National Stadium, Riffa, Kamis (10/10/2024) malam WIB.

Advertisement

Talajic baru menjadi pelatih Bahrain pada tahun ini untuk menggantikan Juan Antonio Pizzi, arsitek asal Spanyol, yang lengser pada Februari 2024.

Dragan Talajic sudah cukup paham dengan sepak bola Bahrain karena sebelumnya adalah Direktur Teknik Timnas Bahrain pada Juli 2022 hingga Juni 2023.

 

2 dari 4 halaman

Punya Banyak Gelar

Pelatih Bahrain, Dragan Talajic. (Mazen Mahdi / AFP)

Lahir di Sarajevo, Bosnia dan Herzegovina, pada 25 Agustus 1965, Dragan Talajic telah malang melintang di sepak bola Asia dengan pernah memoles Al Ittihad di Arab Saudi sampai Muangthong United di Thailand.

Dragan Talajic mempunyai lumayan banyak gelar di lemari trofinya, semisal Liga Champions Asia 2004 bersama Al Ittihad hingga FA Shield, Super Cup, FA Cup, dan Liga Yordania 2010/2011 bersama Al-Wahdat.

Sejauh ini, Dragan Talajic baru memimpin Bahrain dalam enam pertandingan dengan hasil tiga kemenangan, dua kali imbang, dan sekali kalah.

Di Grup C, Dragan Talajic mengantar Bahrain mempermalukan tuan rumah Timnas Australia dengan skor 1-0 pada 5 September 2024, namun dihancurkan Timnas Jepang 5-0 ketika bermain di kandang pada lima hari berselang.

Dragan Talajic belum memiliki pakem tetap di Bahrain. Transfermarkt mendata sang pelatih kerap bergonta-ganti formasi, mulai dari 4-4-2, 4-2-3-1, sampai 3-4-3.

 

3 dari 4 halaman

Shin Tae-yong Mengubah Wajah Timnas Indonesia

Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dikerumuni para wartawan usai sesi latihan di Lapangan A, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) sebagai persiapan jelang menghadapi Arab Saudi pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Bola.com/Abdul Aziz)

Sementara itu, Shin Tae-yong telah menangani Timnas Indonesia sejak 2020. Pada pertengahan tahun ini, pria asal Korea Selatan itu memperpanjang kontraknya selama tiga tahun ke depan.

Dalam kurun waktu empat tahun, Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia meroket di ranking FIFA dari peringkat ke-173 menjadi ke-129 dan berpeluang terus melesat.

Shin Tae-yong juga melakukan peremajaan di Timnas Indonesia dan memperbanyak pemain naturalisasi keturunan, yang hasilnya mulai bisa terlihat.

Di Grup C, Shin Tae-yong menyulap Timnas Indonesia mengimbangi tuan rumah Timnas Arab Saudi 0-0 dan bermain seri 0-0 ketika meladeni perlawanan Timnas Australia.

Juru taktik Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu telah 49 kali memoles Timnas Indonesia. Hasilnya, tim berjulukan Skuad Garuda itu menang 24 kali, seri 12 kali, dan kalah 13 kali.

Belakangan, Shin Tae-yong terus mematangkan pola 3-4-3 di Timnas Indonesia, yang memberikan keseimbangan permainan untuk Jay Idzes dkk.

4 dari 4 halaman

Hasil dan Klasemen Grup C

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Hasil Matchday 2

  • China vs Arab Saudi 1-2
  • Timnas Indonesia vs Australia 0-0
  • Bahrain vs Jepang 0-5

Klasemen

Pos  Negara  Main Menang Seri Kalah  SG Poin
 1.  Jepang  2  2  0  0  12-0  6
 2.   Arab Saudi  2  1  1   0  3-2   4
 3.    Bahrain  2  1  0  1  1-5   3
 4.    Indonesia  2  0  2  0  1-1  2
 5.   Australia   2  0  1  1  0-1  1
 6.    China   2   0  0  2  1-9  0

*Klasemen per Rabu, 11 September 2024 pukul 01.00 WIB

 
 

Berita Terkait