Erick Thohir Intip Peluang Timnas Indonesia Jadi Runner-up Grup C: Di Bawah Jepang, Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 09 Okt 2024, 11:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia saat melawan Australia pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Selasa (10/9/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Erick Thohir, mengintip peluang Timnas Indonesia mengincar runner-up Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Keberhasilan Timnas Indonesia mengimbangi dua negara langganan Piala Dunia, Timnas Arab Saudi 1-1 dan Timnas Australia 0-0 dalam dua partai awal Grup C membuat Erick Thohir makin percaya diri.

Advertisement

Sebelumnya, Erick Thohir hanya membebankan Timnas Indonesia untuk berada di peringkat ketiga atau keempat Grup C supaya bisa menjaga kans lolos ke Piala Dunia 2026.

Juara dan runner-up Grup A-C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bakal mendapatkan tiket ke putaran final di Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.

2 dari 5 halaman

Jalan Menuju Piala Dunia

Jay Idzes (dua dari kiri) menjadi kapten saat Timnas Indonesia bertandang ke markas Timnas Arab Saudi, Jumat (6/9/2024). (Instagram/jayidzes).

Sementara, urutan ketiga dan keempat akan melaju ke putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Namun, posisi kelima dan keenam bakal tersingkir.

Juara Grup A-B putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 berhak menyegel dua tempat di putaran final, sedangkan runner-up grup akan berhadapan di putaran kelima.

Pemenang putaran kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026 bakal lolos ke play-off antar-konfederasi Piala Dunia 2026 bersama wakil Afrika, Amerika Selatan, Oceania, dan CONCACAF.

3 dari 5 halaman

Jepang Dominan

"Sekarang kalau bisa Timnas Indonesia dengan segala konsekuensi yang tidak mudah karena semua memprediksikan Timnas Indonesia posisi tiga atau empat, baru nanti lewat play-off," ujar Erick Thohir di YouTube Liputan6.

Untuk menjadi juara Grup C rasanya mustahil untuk Timnas Indonesia karena Timnas Jepang masih sangat dominan, dibuktikan dengan kemenangan 7-0 atas Timnas China dan 5-0 kontra Timnas Bahrain dalam dua laga awalnya.

"Tetapi kami coba dulu posisi satu atau dua paling tidak karena Jepang sangat dominan sampai dengan hari ini. Kalau bisa masuk dua besar," tutur Erick Thohir.

4 dari 5 halaman

Target 15 Poin

Jika kans untuk menjadi peringkat kedua Grup C dinilai berat, maka Timnas Indonesia diminta untuk mengejar 15 poin dari sepuluh pertandingan demi finis di posisi ketiga atau keempat.

"Tapi kalau tidak kami coba lagi. Makanya target 15 poin itu jaminan yang harus didapatkan. Berat, tapi optimisme itu harus terus kami coba bangun," ucap Erick Thohir.

5 dari 5 halaman

2 Laga Terdekat

Terdekat, Timnas Indonesia akan menantang tuan rumah Bahrain dalam matchday ketiga Grup C di Bahrain National Stadium, Riffa, pada Kamis (10/10/2024) malam waktu setempat.

Lima hari berselang, tim berjulukan Garuda itu bakal bertandang ke Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, untuk menghadapi China dalam matchday keempat Grup C.

Berita Terkait