Prediksi Formasi Lini Tengah dan Depan yang Bisa Dijajal Timnas Indonesia Vs Bahrain pada Kualifikasi Piala Dunia 2026: Komposisi Terbaik!

oleh Ana Dewi diperbarui 10 Okt 2024, 09:00 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Bahrain Vs Timnas Indonesia - Duel Antarlini (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia berhadapan dengan Bahrain pada matchday ketiga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Kedua tim berduel di Bahrain National Stadium, Riffa (10/10/2024) pukul 23.00 WIB.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membawa 27 nama dalam lawatan kali ini. Termasuk duo pemain berdarah Indonesia-Belanda Mees Hilgers dan Eliano Reijnders yang belum lama ini menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Advertisement

Tim berjulukan Garuda tersebut untuk sementara menempati posisi keempat klasemen Grup C dengan koleksi dua poin. Sementara Bahrain kini duduk di peringkat ketiga dengan torehan tiga angka.

Shin Tae-yong tentu akan menurunkan skuad terbaiknya dalam duel nanti. Sederet nama yang menjadi starter pada laga sebelumnya plus dua pemain keturunan teranyar bakal menjadi pilihan utama pelatih asal Korea Selatan itu.

Kali ini Bola.com mengulas formasi lini tengah dan depan yang bisa diterapkan Timnas Indonesia di markas Bahrain. Seperti apa? Yuk simak ulasannya di bawah ini.

2 dari 4 halaman

Lini Tengah

Calvin Verdonk, Nathan Tjoe-A-On, Shayne Pattynama, dan Pratama Arhan. (

Shin Tae-yong nampaknya tak akan pusing menentukan komposisi skuad terbaik Timnas Indonesia pada laga nanti. Ada banyak opsi pemain yang bisa dipakai arsitek berusia 53 tahun tersebut. Menariknya, beberapa nama dapat dimainkan di luar posisi aslinya.

Lini tengah menjadi sektor yang cukup menarik untuk diulas. Andai memakai formasi 3-4-3, empat pemain macam Sandy Walsh, Thom Haye, Ivar Jenner, dan Calvin Verdonk bakal diandalkan Shin Tae-yong.

Thom Haye yang diplot sebagai jenderal lapangan tengah akan memainkan peran penting di sektor ini.

Kemampuan gelandang berusia 29 tahun itu tak perlu diragukan lagi. Selain visi bermain dan akurasi umpan yang oke, dia juga piawai dalam mengeksekusi bola-bola mati.

 

3 dari 4 halaman

Lini Depan

Timnas Indonesia - Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, Malik Risaldi, Dimas Drajad, dan Shin Tae-yong (Bola.com/Adreanus Titus)

Rafael Struick bakal jadi tumpuan utama skuad Garuda. Striker Brisbane Roar itu ditopang kinerja maksimal Eliano Reijnders sebagai winger kanan dan Ragnar Oratmangoen di kiri. Kehadiran Eliano menggeser tempat yang biasa diisi Marselino Ferdinan dan Witan Sulaeman.

Laga kontra Bahrain akan menjadi debut Eliano Reijnders bersama Timnas Indonesia. Adik kandung gelandang AC Milan, Tijjani Reijnders itu dikenal mempunyai insting menyerang tinggi. Eliano merupakan pemain versatile atau serba bisa.

Selain 3-4-3, Shin Tae-yong juga bisa menjajal formasi 4-4-2. Dengan skema ini, duet bomber sejajar akan dihuni Ragnar Oratmangoen serta Rafael Struick. Laga ini sekaligus jadi momentum kedua pemain tersebut membuka keran golnya.

Adapun lini belakang diisi kuartet Nathan Tjoe-A-On, Mees Hilgers, Jay Idzes, dan Asnawi Mangkualam. Sedangkan tengah ada Sandy Walsh, Thom Haye, Ivar Jenner, serta Calvin Verdonk.

4 dari 4 halaman

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Hasil Matchday 2

  • China vs Arab Saudi 1-2
  • Timnas Indonesia vs Australia 0-0
  • Bahrain vs Jepang 0-5

Klasemen

Pos  Negara  Main Menang Seri Kalah  SG Poin
 1.  Jepang  2  2  0  0  12-0  6
 2.   Arab Saudi  2  1  1   0  3-2   4
 3.    Bahrain  2  1  0  1  1-5   3
 4.    Indonesia  2  0  2  0  1-1  2
 5.   Australia   2  0  1  1  0-1  1
 6.    China   2   0  0  2  1-9  0

*Klasemen per Rabu, 11 September 2024 pukul 01.00 WIB

 
 

Berita Terkait