Pelatih Timnas Italia Luciano Spalletti Anggap Pentingnya Laga Vs Belgia di UEFA Nations League

oleh Hendry Wibowo diperbarui 10 Okt 2024, 18:45 WIB
Reaksi pelatih Italia Luciano Spalletti saat mengawasi sesi latihan MD-1 timnya menjelang laga terakhir fase grup Euro 2024, di base camp di Iserlohn, Minggu (23/6/2024). (Alberto PIZZOLI / AFP)

Bola.com, Jakarta - Timnas Italia akan bersua Belgia pada matchday 3 UEFA Nations League di Stadio Olimpico, Roma hari Jumat (11/10/2024) dini hari pukul 01.45 WIB.

Pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti menegaskan bahwa pertandingan kontra Belgia merupakan laga fundamental penting untuk masa depan Gli Azzurri.

Advertisement

Dia juga mengungkapkan harapannya agar anak asuhnya bermain dengan keberanian. Italia saat ini berada di puncak klasemen Grup A2 UEFA Nations League setelah meraih kemenangan 3-1 atas Prancis dan 2-1 atas Israel.

Kemenangan melawan Belgia akan membawa Italia semakin dekat menuju fase knockout UEFA Nations League. 

"Saya melihat semangat yang sama seperti bulan lalu, bahkan lebih besar, dan itu membuat saya optimistis terhadap masa depan, terutama karena para pemain saling mendukung satu sama lain," ujar Spalletti. 

"Saya merasa dikelilingi oleh pemain-pemain yang ingin menunjukkan kemampuan mereka. Ini adalah pertandingan yang sangat penting bagi masa depan kami."

"Saya mengharapkan mereka menghadapinya dengan keberanian yang sama seperti di dua pertandingan terakhir. Perasaan saya positif," tambahnya.

2 dari 3 halaman

Belgia Jadi Tantangan Berat

Pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti, gagal membawa timnya lolos ke perempat final Euro 2024, setelah takluk 0-2 dari Swiss pada 16 besar di Olympiastadion Berlin, Sabtu (29/6/2024) malam WIB. (Robert Michael/dpa via AP)

Belgia juga mengalami kesulitan di Euro 2024 dan kini tengah berusaha bangkit dengan para pemain baru, terutama setelah kehilangan Kevin De Bruyne, Alexis Saelemaekers, dan Amadou Onana karena cedera.

Romelu Lukaku juga absen karena masih berusaha memulihkan kebugarannya bersama Napoli. "Mereka memiliki pemain-pemain dari klub-klub terbaik di Eropa," kata Spalletti. 

"Bahaya terbesar adalah kecepatan mereka dalam menyerang dan kemampuan individu mereka yang luar biasa." 

"Saya mengenal pelatih mereka dengan baik, dia sangat bagus, dan Belgia adalah tim yang berada di peringkat keenam FIFA. Kami harus tetap fokus dan menyadari bahwa kami menghadapi lawan yang sangat kuat," lanjutnya. 

 

 

 

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Spalletti turut mengindikasikan susunan pemain yang akan ia turunkan pada laga versus Belgia. Perubahan taktik menjadi tiga bek telah diterapkan setelah kegagalan Italia di Euro 2024.

Meski Mateo Retegui diprediksi akan menjadi ujung tombak, Spalletti belum memastikan apakah ia akan didampingi Lorenzo Pellegrini atau Giacomo Raspadori.

"Tidak banyak yang berubah, kami ingin pemain yang bisa menjalani berbagai peran. Saya bisa memastikan bahwa Pellegrini akan menjadi starter besok," ungkap Spalletti.

Penulis: Lutfi Galih Pawening

Sumber: Football Italia 

 

Berita Terkait