Prediksi Kualifikasi Piala Dunia 2026, Argentina Vs Bolivia: Lionel Messi Cs Ingin Akhiri Tren Tanpa Kemenangan

oleh Hendry Wibowo diperbarui 15 Okt 2024, 06:30 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Argentina Vs Bolivia (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Argentina akan melawan Bolivia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol hari Rabu, 16 Oktober 2024 pukul 07.00 WIB.

Menghadapi Bolivia merupakan kesempatan Lionel Messi dan kawan-kawan bangkit. Pasalnya pada dua laga terakhir, skuad asuhan Lionel Scaloni tidak pernah menang.

Advertisement

Rinciannya Argentina dikalahkan Kolombia 1-2, lalu ditahan imbang Venezuela 1-1. Gagal menang lagi tentunya akan membuat posisi puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol bisa dalam ancaman.

Sementara itu hasil sebaliknya dirasakan Bolivia. Tim tamu datang ke laga ini dengan membawa modal positif. 

Pasalnya Bolivia meraih hasil manis saat menjamu Kolombia. Bolivia menang tipis 1-0 berkat gol tunggal yang dicetak oleh Miguel Terceros pada menit 58.

 

2 dari 2 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Bagi Lionel Messi, tiga gol tersebut membuatnya menorehkan sejarah baru. Pemilik tujuh Ballon d'Or itu sudah membuat 100 gol lebih bersama Timnas Argentina. (JUAN MABROMATA/AFP)

Argentina (4-3-1-2): G. Rulli; N. Tagliafico, N. Otamendi, G. Pezzella, N. Molina; G. Lo Celso, E. Fernandez, R. De Paul; T. Almada; L. Messi, J. Alvarez.

Pelatih: Lionel Scaloni.

Bolivia (4-3-3): G. Viscarra; J. Sagredo, M. Suarez, L. Haquin, D. Medina; R. Vaca, H. Cuellar, R. Matheus; J. Chura, C. Algaranaz, M. Terceros.

Pelatih: Oscar Villegas.

Berita Terkait