Bola.com, Jakarta - Tuntas sudah gelaran putaran final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap Motor Sportbike Pertamina Mandalika Racing Series 2024, 19-20 Oktober 2024 di Sirkuit Mandalika, Lombok.
Total Mandalika Racing Series 2024 melahirkan tujuh juara nasional di tujuh kelas berbeda. Adapun seri terakhir diikuti 119 starter.
Juara Nasional Sport 150 diraih oleh Aldiaz Aqsal Ismaya (Yamaha Yamalube Ziear LFN HP969 RBT34 ARL Thestrokes55) setelah mengumpulkan 179 poin.
Di kelas Sport 250, Andi Farid Izdihar (ART Yogyakarta) berhasil memperbaiki hasil di race pertama sebelumnya dengan kemenangan podium satu serta mengukuhkan dirinya sebagai Juara Nasional Sport 250 dengan membukukan 237 poin.
M Adenanta Putra (Astra Honda Racing Team) tampil gemilang di race kedua kelas Supersport 600 sebagai kampiun dengan mengungguli rekan setimnya Herjun Atna Firdaus dan Dimas Ekky Pratama (MSGlow for Men Racing Team).
Hasil ini sekaligus menobatkan dirinya sebagai Juara Nasional Supersport 500 Pertamina MRS 2024.
Para Juara di Kelas Lainnya
Pada kelas Junior Sport 150 U-15, Danadyaksa Wida Pangestu (Yamaha Yamalube Aditama SCM NHK PASN VND RBT34 SSS STSJ Berau) berhasil mencuri kemenangan di race kedua sekaligus menorehkan dirinya sebagai Juara Umum.
Pada kelas Mandiri Supersport 600 Community, pembalap dari Honda NWN TUS SCK Racing, Sandik menyempurnakan kemenangan dalam dua race sekaligus menjadikannya sebagai Juara Umum dengan 236 poin.
Di kelas Mandiri Superbike 1000 Community, Iwan Setiawan (Honda GFS MTS Racing Team) meski hanya berada di posisi kedua, namun dirinya mengantongi gelar Juara Umum dengan 177 poin.
Didukung cuaca cerah di Mandalika, pertarungan di setiap kelasnya menyuguhkan aksi menegangkan ditonton 3.000-an penonton di Grand Stand A serta tayangan Live Streaming di Youtube Mandalika Racing Series.
Penonton juga berkesempatan melihat langsung dan berinteraksi dengan para pembalap dan kru di acara Pitwalk.
Lancar dan Sukses
Malam penganugerahan untuk para juara tersebut dilakukan di malam hari di Dining Hall Pertamina Mandalika International Circuit yang diisi dengan makan malam dan hiburan musik.
Priandhi Satria, Direktur Utama MGPA menyambut baik pelaksanaan putaran final Kejurnas Pertamina Mandalika Racing Series 2024 yang berjalan lancar dan sukses.
"Selamat untuk para Juara Nasional dan juara-juara lainnya di Supporting Class yang secara gengsinya setara dengan Kejurnas," kata Priandhi Satria.
"Kami harap dari kejuaraan ini akan lahir para pembalap yang berprestasi serta memiliki pemahaman dalam dunia balap sehingga menjadi bekal untuk ke jenjang lebih tinggi," tambahnya.