Man City Klub Berprestasi, tapi Tak Semua Pemain Bahagia: Ada yang Menyesal ke Etihad Stadium

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 24 Okt 2024, 22:30 WIB
Gelandang Manchester City asal Portugal #27, Matheus Nunes (C), merayakan gol kelima tim saat pertandingan Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Sparta Prague di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, Kamis dini hari WIB (24/10/2024). (Oli SCARFF/AFP)

Bola.com, Jakarta - Bagi banyak pemain muda, bisa bergabung bersama klub besar, seperti halnya Manchester City, tentu menjadi sebuah impian. Namun, tak semuanya merasakan pengalaman seindah yang dibayangkan.

Banyak pemain muda datang ke sebuah klub dengan impian bermain di level tertinggi. Namun, langkah ini seringkali membawa risiko yang lebih besar.

Advertisement

Klub seperti Man City dan Chelsea terus berburu talenta muda, dengan ratusan pemain muda datang dari berbagai belahan dunia.

Kehadiran mereka diiringi dengan harapan bisa mewujudkan impian. Namun, apa yang terjadi jika impian tersebut tidak terwujud?

Hal itu yang juga dirasakan oleh Felix Correia, pemain muda jebolan akademi Sporting Lisbon yang sempat bergabung bersama Man City. dan kemudian menjalani peminjaman ke sejumlah klub dan kini kembali ke Portugal dengan bergabung bersama Gil Vicente.

Setelah menjalani berbagai momen peminjaman dan tanpa ada jalan ke tim utama asuhan Pep Guardiola, Correia merasa kehidupan di Etihad Stadium tidak semenarik yang dilayangkan.

 
 
2 dari 4 halaman

Penyesalan Felix Correia

Felix Correia (kanan) setelah bergabung bersama Gil Vicente. (PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP)

Dalam sebuah wawancara dengan O Jogo, Felix Correia mengutarakan penyesalannya bergabung bersama Manchester City. Menurutnya, mungkin akan lebih baik jika bertahan bersama Sporting Lisbon.

"Saya seharusnya tetap di Lisbon. Namun, ini adalah waktu yang sangat berbeda, dengan fokus dan struktur yang berbeda, yang melihat masa depan Sporting dengan cara yang berbeda," ujar Felix Correia.

"Saat ini saya akan memilih untuk tetap di sana. Pikiran saya saat itu sangat berbeda, dan pengalaman tinggal di luar negeri, hidup sendiri, dan mendapatkan pengalaman baru dalam hidup saya, bukan hanya di lapangan. Sangat membantu," lanjutnya.

 

3 dari 4 halaman

Pengingat bagi Pemain Muda Lain

Pernyataan Felix Correia menyoroti risiko yang dihadapi pemain muda ketika bergabung dengan klub besar.

Meskipun ia masih memiliki peluang untuk mencapai level tertinggi di masa depan, pengalaman ini menjadi pelajaran berharga tentang pentingnya pemikiran yang matang sebelum membuat keputusan besar.

Saat ini, Man City akan kembali beraksi di Premier League, menjamu Southampton di kandang mereka.

Bagi pemain muda yang bercita-cita bermain di klub besar, kisah Correia dapat menjadi pengingat akan tantangan dan realitas yang mungkin mereka hadapi dalam perjalanan karier mereka.

Sumber: FourFourTwo

4 dari 4 halaman

Persaingan di Premier League

Berita Terkait