Kevin Diks maju sebagai eksekutor penalti dan berhasil mengecoh kiper Betis, Adrian. Tembakannya ke sudut kanan gawang gagal dihalau eks Liverpool tersebut karena salah membaca arah bola. Skor 1-1 bertahan hingga usai. (AP Photo/Toni Rodriguez)
Hasil tersebut membawa Copenhagen menempati urutan 25 dalam klasemen sementara fase grup dengan satu poin. (AP Photo/Toni Rodriguez)
Diks berhasil mencetak gol penyimbang di menit ke-77. Copenhagen mendapat penalti usai bek berdarah Maluku tersebut dilanggar Hector Bellerin di kotak terlarang. (AP Photo/Toni Rodriguez)
Proses naturalisasi Diks saat ini sedang berjalan. Ia diharapkan bisa memperkuat Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (AP Photo/Toni Rodriguez)