Raih Trofi Ballon d'Or 2024, Rodri: Ini untuk Sepak Bola Spanyol, Iniesta, Xavi, dan Busquets

oleh Rizki Hidayat diperbarui 29 Okt 2024, 10:30 WIB
Rodri terpilih sebagai peraih Ballon d'Or 2024 mengalahkan dua pemain Real Madrid, Vinicius Junior dan Jude Bellingham. (FRANCK FIFE/AFP)

Bola.com, Paris - Gelandang Manchester City, Rodri, berhasil mendapatkan penghargaan Ballon d'Or 2024. Pemain berusia 28 tahun itu pun mendedikasikan trofi Bola Emas untuk sepak bola Spanyol, Andres Iniesta, Xavi Hernandez, dan Sergio Busquets.

Acara puncak Ballon d'Or 2024 berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris, Selasa (29/10/2024) dini hari WIB. Rodri terpilih menjadi yang terbaik dan mendapatkan penghargaan prestisius tersebut.

Advertisement

Pemain dengan nama lengkap Rodrigo Hernandez Cascante tersebut mengguli dua bintang Real Madrid, Vinicius Junior dan Jude Bellingham, yang berada di tempat kedua serta ketiga.

Rodri menjadi yang terbaik, berdasarkan pemungutan suara yang dilakukan jurnalis dari 100 negara peringkat teratas ranking FIFA. Dia dinilai memiliki performa paling kinclong pada periode 1 Agustus 2023 sampai 31 Juli 2024.

Rodri berhasil membawa Manchester City mempertahankan trofi Premier League, titel juara Piala Super Spanyol, dan Piala Dunia Antarklub pada musim lalu, plus membantu Timnas Spanyol menjuarai Piala Eropa 2024.

 

2 dari 4 halaman

Ucapan Terima Kasih Rodri

Ballon d'Or adalah penghargaan kepada pesepak bola terbaik setiap tahun yang dipilih oleh juri yang terdiri dari para jurnalis dari masing-masing 100 negara teratas dalam peringkat dunia pria FIFA. (FRANCK FIFE/AFP)

Keberhasilan Rodri merengkuh trofi Ballon d'Or 2024 terasa spesial. Baginya, itu adalah penghargaan individu paling prestisius pertama yang pernah didapat.

Selain itu, Rodri juga berstatus sebagai pemain Manchester City pertama yang berhasil mendapatkan trofi Ballon d'Or.

"Saya punya banyak hal yang perlu saya ucapkan terima kasih kepada banyak orang. Bagi mereka yang telah memilih saya, bagi mereka yang percaya kepada saya, ini adalah hari yang penting bagi saya, keluarga saya, dan negara saya," kata Rodri.

"Terima kasih kepada pacar saya, Laura, yang merayakan tepat delapan tahun bersama hari ini, tanpa dia saya tidak akan menempuh jalan ini. Kepada keluarga saya, terima kasih kepada mereka, saya bisa menunjukkan kecintaan terhadap sepak bola," lanjutnya.

 

3 dari 4 halaman

Dedikasikan untuk Sepak Bola Spanyol

Rodri menjadi pemain pertama Manchester City yang memenangkan penghargaan Ballon d'Or. (FRANCK FIFE/AFP)

Rodri kini berstatus pemain Spanyol ketiga yang sukses meraih penghargaan tersebut. Sebelum Rodri, pesepak bola Spanyol yang juga merengkuh Ballon d'Or adalah Alfredo Di Stefano serta Luis Suarez.

Rodri sekaligus menyudahi penantian panjang pemain Spanyol untuk mendapatkan Ballon d'Or. Sebelum edisi tahun ini, trofi Bola Emas yang direngkuh pesepak bola asal Negeri Matador adalah Luis Suarez pada 1960 atau 64 tahun silam.

"Ini adalah hadiah untuk sepak bola Spanyol, untuk pemain seperti Andres Iniesta, Xavi Hernandes, Sergio Busquets...sosok gelandang, hari ini saya bisa memberi mereka sedikit visibilitas," ucap Rodri.

 

4 dari 4 halaman

Daftar Pemenang Ballon d'Or 2024

Mantan pemain Villarreal ini merupakan pilar penting di lini tengah The Citizens. (FRANCK FIFE/AFP)

Ballon d’Or Pria 2024: Rodrigo Hernandez Cascante

Ballon d’Or Wanita 2024: Aitana Bonmatí

Kopa Trophy 2024: Lamine Yamal

Yashin Trophy 2024: Emiliano Martínez

Klub Pria Terbaik 2024: Real Madrid

Klub Wanita Terbaik 2024: Barcelona

Pelatih Pria Terbaik 2024: Carlo Ancelotti

Pelatih Wanita Terbaik 2024: Emma Hayes

Trofi Gerd Müller 2024: Harry Kane dan Kylian Mbappe

Socrates Award: Jenni Hermoso

Sumber: Diario AS

Berita Terkait