Shin Tae-yong Prediksi Jepang Kaget Melihat Dukungan Ribuan Warga Korea Selatan untuk Timnas Indonesia di SUGBK

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 30 Okt 2024, 13:45 WIB
Seorang suporter Korea Selatan menutup muka menggunakan bendera negaranya setelah timnya kalah dari Yordania pada laga semifinal Piala Asia 2023 di Ahmad Bin Ali Stadium, Doha, Qatar, Selasa (06/02/2024). Korea Selatan kalah dengan skor 0-2. (AFP/Hector Retamal)

Bola.com, Seoul - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memprediksi Timnas Jepang akan kaget dengan dukungan yang akan diberikan oleh sekitar ribuan warga Korea Selatan di Indonesia.

Timnas Indonesia bakal menjamu Jepang dalam matchday kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 15 November 2024.

Advertisement

Shin Tae-yong mengatakan 2 ribu orang Korea Selatan yang berada di Indonesia bakal menyemangati secara langsung Timnas Indonesia ketika meladeni perlawanan Jepang.

"Pada 15 November 2024, dalam pertandingan melawan Jepang yang diadakan di Indonesia, sekitar 2 ribu orang Korea Selatan di Indonesia akan memberikan dukungan bersama," ujar Shin Tae-yong dinukil dari media Korea Selatan, Nate.

2 dari 4 halaman

Terkejut

Pemain Timnas Indonesia saat melawan Australia pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Selasa (10/9/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Jumlah warga negara Korea Selatan yang tinggal di Indonesia diperkirakan lebih dari 78 ribu jiwa. Indonesia menjadi negara terbesar ke-13 populasi orang Korea Selatan di luar negeri.

"Bagi Indonesia, ini bukan pertandingan Korea Selatan. Namun, orang-orang Korea Selatan yang mendukung akan membuat mereka terkejut," jelas Shin Tae-yong.

Selain karena faktor Shin Tae-yong, sentimen terhadap Jepang diyakini membuat warga negara Korea Selatan di  Indonesia bela-belain memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia.

3 dari 4 halaman

Posisi Timnas Indonesia dan Jepang

Saat ini, Timnas Indonesia masih terjebak di peringkat kelima klasemen sementara dari enam peserta Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tim berjulukan Garuda itu baru meraih tiga poin dari empat pertandingan.

Sementara, Jepang merajai Grup C. Armada Hajime Moriyasu itu hampir sempurna dengan meraup sepuluh angka hasil dari tiga kemenangan dan sekali seri.

Pertemuan terakhir kedua kesebelasan terjadi di penyisihan grup Piala Asia 2023 pada awal tahun ini. Timnas Indonesia, yang sempat memberikan perlawanan, dipaksa menyerah Jepang 1-3.

Sumber: Nate

4 dari 4 halaman

Persaingan di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Hasil Matchday 2

  • China vs Arab Saudi 1-2
  • Timnas Indonesia vs Australia 0-0
  • Bahrain vs Jepang 0-5

Hasil Matchday 3

  • Australia vs China 3-1
  • Bahrain vs Timnas Indonesia 2-2
  • Arab Saudi vs Jepang 0-2

Hasil Matchday 4

  • Jepang Vs Australia 1-1
  • China Vs Indonesia 2-1
  • Arab Saudi Vs Bahrain 0-0

                                 Klasemen Grup C

Pos Tim Play Win Draw Lost SG Poin
1 Jepang 4 3 1 0 15-1 10
2 Australia 4 1 2 1 4-3 5
3 Arab Saudi 4 1 2 1 3-4 5
4 Bahrain 4 1 2 1 3-7 5
5 Indonesia 4 0 3 1 4-5 3
6 China 4 1 0 3 4-13 3

 *Klasemen per Rabu, 16 Oktober 2024 pukul 03.30 WIB

 

Berita Terkait