Liga Inggris: Ruud van Nistelrooy Tertarik Jadi Asisten Pelatih Ruben Amorim di MU, Batal Nyusul Erik ten Hag Nih?

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 03 Nov 2024, 17:45 WIB
Reaksi kecewa pelatih PSV Eindhoven, Ruud van Nistelrooy saat menghadapi Arsenal pada laga fase Grup A Liga Europa 2022/2023 di Emirates Stadium, London (20/10/2022). Setelah dipercaya menangani tim muda PSV selama semusim pada 2021/2022, Ruud van Nistelrooy akhirnya dipercaya membesut tim senior PSV sejak awal musim 2022/2023. (AFP/Adrian Dennis)

Bola.com, Jakarta - Ruud van Nistelrooy secara terbuka mengisyaratkan keinginannya untuk tetap berada di manajemen kepelatihan Manchester United (MU) meski kini posisi manajer sudah berpindah ke tangan Ruben Amorim.

Awalnya Ruud van Nistelrooy akan menyusul Erik ten Hag meninggalkan MU. Ia disebut-sebut bersahabat baik dengan kompatriotnya sesama Belanda itu, dan siap menyusul rekannya ke klub manapun.

Advertisement

Namun, Ruud van Nistelrooy kini mengutarakan kesiapannya untuk menjadi asisten pelatih Ruben Amorim. Manajer asal Portugal itu baru akan memimpin MU secara penuh selepas jeda internasional pertengahan November ini.

"Tetap di sini bersama Amorim? saya di sini untuk membantu," kata Nistelrooy.

"Man United akan menjadi satu-satunya pekerjaan yang akan saya ambil sebagai asisten. Saya harus mengatakan, saya sangat menikmati peran ini."

"Saya berkomitmen pada diri saya sendiri untuk peran asisten manajer dan saya melakukannya dengan sangat bangga," kata Ruud van Nistelrooy lagi.

2 dari 4 halaman

Pemain MU Ingin Ruud Bertahan

Van Nistelrooy untuk sementara dipercaya menangani MU setelah manajer utama Erik ten Hag dipecat awal pekan ini. Sebelumnya Van Nistelrooy bekerja sebagai asisten dari Ten Hag. (AFP/Darren Staples)

Di sisi lain, skuad utama MU berharap agar Ruud van Nistelrooy tetap berada di klub setelah Ruben Amorim resmi mengambil alih kendali di Old Trafford.

Para pemain sepakat bahwa Amorim sebaiknya mempertahankan legenda MU tersebut sebagai bagian dari tim pelatihnya. Mereka merasa telah menjalin hubungan yang dekat dengan Van Nistelrooy sejak ia kembali ke klub pada musim panas lalu atas panggilan Erik ten Hag, yang kini telah diberhentikan.

Seorang sumber mengatakan, "Para pemain sangat berharap Ruud tetap di sini dan telah menyampaikan pandangan mereka secara internal bahwa mereka ingin dia tetap di klub, bahkan ketika Amorim resmi menjadi manajer".

"Mereka semua menyukainya dan merasa nyaman bekerja dengannya. Mereka juga sangat menghormatinya karena dia tahu apa artinya bermain untuk United dan tekanan yang menyertainya," imbuh sumber tersebut.

3 dari 4 halaman

Kenangan Manis Nistelrooy

Ruud Van Nistelrooy diangkat sebagai asisten manajer dan dengan cepat membangun hubungan baik dengan skuad, yang menilai dia lebih mudah diajak berkomunikasi dibandingkan ten Hag, yang sering kali dianggap kurang konsisten dalam pendekatannya terhadap para pemain.

Mantan striker yang mencetak 150 gol dalam 219 pertandingan di bawah asuhan Sir Alex Ferguson ini menjadi penghubung penting antara ten Hag dan para pemain.

Van Nistelrooy mengambil alih sebagai manajer sementara pada hari Senin lalu, setelah MU memberhentikan ten Hag menyusul kekalahan 1-2 dari West Ham yang menempatkan Setan Merah di posisi ke-14 di Premier League.

Ia menginspirasi tim dengan kemenangan 5-2 atas Leicester di Carabao Cup pada Kamis ini hari WIB (31/10/2024) dan akan memimpin tim lagi pada hari Minggu (3/11/2024) melawan Chelsea di Old Trafford.

Sumber: Fabrizio Romano

4 dari 4 halaman

Posisi MU di Liga Inggris 2024/2025

Berita Terkait