Bola.com, Jakarta - PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir terbukti memiliki program yang tertata rapi. Terutama soal regenerasi pemain yang bermuara pada kepentingan Timnas Indonesia.
Salah satu program PSSI lewat PT LIB adalah pemberdayaan pemain U-21 di klub-klub Liga 1 dan pemain U-19 untuk Liga 2. Ternyata aturan baru telah melahirkan banyak pemain muda potensial.
Dan, kita baru sadar dan paham ketika pelatih Shin Tae-yong menyatakan akan memakai pemain U-22 untuk berkiprah di Piala AFF ASEAN Cup 2024. Keputusan pelatih asal Korsel itu tentu sudah ditelaah dengan cermat.
Dengan kekuatan skuad muda, Shin Tae-yong pun berani memasang target lolos ke final di ajang tersebut. Bagi para pengamat target itu seperti menggantang asap. Padahal PSSI punya rencana terukur untuk prestasi sepakbola Indonesia mendatang.
Bekal SEA Games
Erick Thohir sedang mendayung sampan untuk berlabuh di dua atau tiga pulau. Menteri BUMN itu akan menjadikan pemain U-22 itu cikal bakal kekuatan Timnas Indonesia di SEAG Thailand tahun depan.
Dengan banyak jam terbang di level senior seperti Piala AFF, diharapkan pemain muda itu akan mampu mempertahankan medali emas yang diraih di SEAG Kamboja edisi lalu.
Misi lebih besar lagi, pemain muda itu diproyeksikan juga akan matang untuk bertarung di Piala Asia U-23. Erick Thohir tentu sangat dihinggapi penasaran besar dengan kegagalan Timnas Indonesia U-23 lalu yang nyaris lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Shin Tae-yong tak kesulitan untuk mendapatkan pemain U-22. Karena telah muncul bintang-bintang muda dari Liga 1. Dia tinggal membuka data dan memilih siapa yang pantas diorbitkan di Timnas Indonesia yang akan beraksi di Piala AFF nanti.
Baca Juga
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Erick Thohir Melting Setelah Koreografi Gundala Vs Godzilla Suporter Timnas Indonesia Dipuji FIFA: Kita Pasti Termehek-mehek