BRI Liga 1: Persija Hajar Madura United 4-1, Carlos Pena Jelaskan Kunci Suksesnya

oleh Hery Kurniawan diperbarui 07 Nov 2024, 10:53 WIB
Dua pemain asing Persija Jakarta, Marko Simic dan Ryo Matsumura, sama-sama mencetak gol ke gawang Madura United dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Rabu (6/11/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Bola.com, Bogor - Persija Jakarta meraih hasil positif di pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/2025. Macan Kemayoran menang telak 4-1 atas Madura United dalam laga yang digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (6/11/2024) malam.

Gustavo Almeida membuka keunggulan bagi Persija Jakarta di menit ke-20. Madura United menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Lulinha pada menit ke-40.

Advertisement

Namun, Persija Jakarta berhasil mencetak dua tiga gol tambahn. Yakni melalui upaya Marko Simic (43'), Ryo Matsumura (71') dan Pedro Dias (90+6').

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena pun bahagia dengan tiga poin yang didapatkan tim asuhannya atas Madura United.

"Saya sangat senang hari ini bisa meraih tiga poin. Tentu ini tidak mudah bagi kami melawan Madura United," katanya dalam konferensi pers selepas laga.

2 dari 4 halaman

Pujian untuk Madura United

Penyerang asing Persija Jakarta, Gustavo Almeida, berusaha melewati lini pertahanan Madura United dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Rabu (6/11/2024) malam WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Carlos Pena memberikan pujian untuk penampilan Madura United. Di babak pertama, Laskar Sape Kerrab dinilai bermain sangat bagus.

Madura United mampu mengimbangi permainan Persija Jakarta. Bahkan, di beberapa kesempatan, Ibrahim Sanjaya dan kolega sempat merepotkan Persija.

"Ketika kami baru mencetak gol, Madura United juga berhasil mencetak gol. Madura United juga bermain bagus di babak pertama," jelas Carlos Pena.

3 dari 4 halaman

Membaik

Pelatih kepala Persija Jakarta, Carlos Gonzales Pena sebelum dimulainya laga perebutan peringkat ketiga Piala Presiden 2024 menghadapi Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/8/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Lebih lanjut, Carlos Pena merasa Persija Jakarta tampil jauh lebih baik di babak kedua. Mereka solid baik dalam menyerang maupun bertahan.

"Di babak kedua kami bertahan dengan baik. Kami bisa mencetak dua gol lagi dan meraih kemenangan," tandas Carlos Pena.

Persija Jakarta kini menduduki posisi kelima klasemen sementara dengan 18 poin. Di sisi lain, Madura United menempati posisi ke-17 dengan enam poin.

 

4 dari 4 halaman

Posisi Persija di Musim Ini

Berita Terkait