Ini Kiat Sukses Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 Versi Mantan Pelatih PSM

oleh Gatot Sumitro diperbarui 10 Nov 2024, 15:16 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, saat memberikan instruksi kepada pemain asuhannya saat sesi latihan di Bali United Training Center pada Rabu pagi (30/10/2024). (Bola.com/Alit Binawan)

Bola.com, Jakarta Timnas Indonesia U-20 sedang menggelar pemusatan latihan di Jepang hingga akhir November ini. Pelatih Indra Sjafri menggembleng Timnas Garuda Muda untuk persiapan tampil di Piala Asia U-20 yang digelar di China, 6-23 Februari 2025.

Dony Tri Pamungkas dkk. tergabung di Grup C bersama juara bertahan, Uzbekistan, Iran, dan Yaman. Dua tim posisi teratas tiap grup berhak tampil di babak semifinal Piala Asia U-20.

Advertisement

Menilik calon lawan yang akan dihadapi, tampaknya Timnas Indonesia U-20 harus berjuang keras untuk lolos ke babak berikutnya. Namun Indra Sjafri punya kepercayaan diri tinggi bisa membawa Garuda Muda terbang tinggi.

Pada gelaran Piala Asia U-20 2023 lalu, Timnas Indonesia U-20 bisa menahan Uzbekistan sebagai tuan rumah saat itu tanpa gol. Kali ini di tempat netral, Indra Sjafri tentu yakin anak asuhnya bisa berbuat lebih banyak terhadap Uzbekistan.

 

2 dari 3 halaman

Faktor Non-teknis

Pelatih asal Malaysia yang sudah mengenal baik sepak bola Indonesia. Raja isa. (Bola.com/Permana Kusumadijaya)

Namun sebelum berangkat ke medan laga, Raja Isa Raja Akram Syah punya analisa menarik untuk Timnas Indonesia U-20. "Jika sebuah negara sudah berhasil masuk putaran final, tentu Timnas negara tersebut punya kualitas bagus. Begitu pula Timnas Indonesia U-20. Jadi semua grup adalah neraka bagi pesertanya," katanya.

Mantan pelatih PSM ini yakin Timnas Indonesia U-20 bisa jadi pesaing bagi tiga kontestan lainnya. "Kemajuan pesat sepak bola Indonesia akan jadi perhitungan bagi negara lain di Grup C. Terutama Uzbekistan yang pernah bertemu dengan Timnas Indonesia tahun lalu. Makanya saya yakin prestasi Timnas Indonesia U-20 sekarang bisa lebih bagus lagi," ujarnya.

Pengamat asal Malaysia itu menyatakan keberhasilan tim sepak bola era moderen juga ditentukan oleh persiapan di luar lapangan.

"Sukses Indonesia tergantung staf sport science, tim analisis, juga tim medis. Mereka lah yang mempersiapkan dan menganalisa semua hal di Piala Asia U-20 nanti. Jika tim pendukung itu bekerja maksimal, maka Timnas Indonesia U-20 akan mampu bersaing di China," ucapnya.

 

3 dari 3 halaman

TC di Jepang Keputusan Tepat

Pemain Timnas Indonesia U-20, Jens Raven (kanan) melakukan selebrasi bersama Meshaal Hamzah Bashier setelah mencetak gol pembuka ke gawang Timor Leste pada laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (27/09/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Raja Isa juga menunjuk Jepang sebagai tempat penggemblengan Timnas Indonesia U-20 sangat tepat. Lokasi Jepang yang berdekatan dengan China bisa jadi adaptasi cuaca dan lingkungan. Karena dua negara tersebut memiliki kedekatan topografi.

"TC di Jepang salah satu strategi tepat yang dilakukan Indra Sjafri. Selain adaptasi lingkungan, Timnas Indonesia U-20 bisa dapat lawan ujicoba dengan tim-tim bagus. Universitas di Jepang banyak punya tim bagus sebagai lawan sparring," ujarnya.

Keyakinan Raja Isa berikutnya adalah materi pemain yang dimiliki Indra Sjafri. "Banyak pemain Timnas Indonesia U-20 sudah matang di Liga 1. Secara teknis dan mental, mereka sangat mumpuni. Jadi, saya kira Uzbekistan, Iran, dan Yaman tak mudah mengalahkan Timnas Indonesia U-20," jelasnya.

Berita Terkait