Foto: Sempat 2 Kali Dicoret Shin Tae-yong, Eliano Reijnders Tetap Ikut Latihan Bersama Timnas Indonesia Jelang Laga Melawan Arab Saudi

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 17 Nov 2024, 20:17 WIB
Berstatus naturalisasi tak lantas membuat Eliano Reijnders dapat jaminan bermain secara reguler. Dari tiga laga Timnas Indonesia yang mungkin diikuti Eliano, dia belum pernah masuk starting XI dan dua kali dicoret. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Dua kali dicoret oleh Shin Tae-yong dari dua laga terakhir Timnas Indonesia tidak membuat Eliano Reijnders patah semangat. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Teranyar, pemain asal klub asal Belanda PEC Zwolle itu mengikuti latihan bersama skuad Garuda jelang laga melawan Arab Saudi pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders, berbincang dengan Jordi Amat, saat mengikuti sesi latihan jelang laga melawan Arab Saudi di Stadion Madya Jakarta, Minggu (11/7/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Pemain Timnas Indonesia mengikuti sesi latihan jelang laga melawan Arab Saudi pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Madya Jakarta, Minggu (11/7/2024). Eliano Reijnders tetap mengikuti latihan meski sempat dua kali dicoret Shin Tae-yong dari skuad Garuda. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Berita Terkait