Jurnalis Italia Mengklaim MU Bakal Tumbalkan Joshua Zirkzee demi Victor Osimhen

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 18 Nov 2024, 05:15 WIB
Pemain Napoli, Victor Osimhen melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Sassuolo pada laga lanjutan Liga Italia 2023/2024 di Mapei Stadium, Reggio Emilia, Italy, Kamis (29/02/2024) dini hari WIB. (AP Photo/LaPresse/Massimo Paolone)

Bola.com, Jakarta - Raksasa Premier League Manchester United (MU) dilaporkan siap mengorbankan Joshua Zirkzee demi mendatangkan Victor Osimhen.

MU beberapa musim terakhir kesulitan mencetak gol. Mereka kemudian mendatangkan Rasmus Hojlund.

Advertisement

Namun perekrutan itu tak membuahkan hasil positif. MU lantas merekrut Joshua Zirkzee pada musim panas 2024 kemarin.

Sayangnya perekrutan itu juga masih belum membuahkan hasil. Joshua Zirkzee tak tampil sesuai ekspektasi.

2 dari 4 halaman

Korbankan Zirkzee Demi Osimhen

Pemain Napoli, Victor Osimhen berpose setelah mengalahkan Sassuolo pada laga lanjutan Liga Italia 2023/2024 di Mapei Stadium, Reggio Emilia, Italy, Kamis (29/02/2024) dini hari WIB. (AP Photo/LaPresse/Massimo Paolone)

Manchester United kini sudah berganti pelatih. Mereka lantas disebut ingin membenahi lini serangnya untuk musim depan.

Man United kini disebut sudah punya pemain yang ingin mereka datangkan ke Old Trafford. Rumornya mereka mengincar Victor Osimhen.

Kabar ini diklaim oleh jurnalis Italia, Gerardo Fasano, pada Area Napoli, via Sportsmole. Ia mengklaim Rubem Amorim menginginkan kehadiran Ruben Amorim musim depan.

Ia juga mengklaim Amorim siap mengorbankan Joshua Zirkzee demi mempermulus transfer Osimhen.

"Manchester United dikabarkan tengah memburu Victor Osimhen. Saya telah diberi tahu bahwa Inggris, melalui Tuan Amorim, dapat melibatkan mantan penyerang Bologna, Zirkzee, dalam negosiasi untuk Osimhen," katanya.

3 dari 4 halaman

Gyokeres Kemahalan

Pemain Sporting CP, Viktor Gyokeres (kiri) pernah memperkuat Brighton namun pemain asal Swedia itu cuma dimainkan di kompetisi piala. Kini Gyokeres sudah mencetak 17 gol dan membuat delapan assist dari 20 pertandingan musim ini. Performa apiknya tersebut mampu menarik perhatian klub-klub Premier League. Arsenal, Chelsea, Fulham dan West Ham sudah dikaitkan dengan sang pemain. (AFP/Patricia De Melo Moreira)

Gerardo Fasano juga mengatakan, Ruben Amorim sebenarnya juga mengincar mantan anak asuhnya di Sporting Lisbon yakni Viktor Gyokeres.

Akan tetapi harganya kemahalan. Jadi ia mencoba merekrut Victor Osimhen dengan menawarkan Joshua Zirkzee plus uang pada Napoli.

"Zirkzee dapat membantu Lukaku menemukan jati dirinya. Uang plus Zirkzee untuk Osimhen. Amorim telah memahami bahwa Sporting Lisbon mungkin meminta terlalu banyak untuk Gyokeres dan sedang menguji peluang untuk Osimhen," cetusnya.

Sumber: Sportsmole

Dinukil dari: Bola.net (Dimas Ardi Prasetya, 17/11/2024)

4 dari 4 halaman

Posisi MU di Liga Inggris 2024/2025

Berita Terkait