Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, optimistis Timnas Indonesia bisa menang atas Arab Saudi pada laga keenam Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB.
Kekalahan telak 0-4 dari Jepang diakui Bojan Hodak bisa menjadi pelajaran berharga bagi pasukan Shin Tae-yong untuk menghadapi Arab Saudi nanti. Apalagi, menurutnya tim yang dijuluki The Green Falcons tersebut masih di bawah Jepang.
Selain itu, Bojan menyebut Timnas Indonesia memiliki beragam keuntungan untuk membungkam Timnas Arab Saudi. Mulai dari tim Timur Tengah yang kerap kesulitan menjalani laga tandang, hingga cuaca di Jakarta yang panas dan lembab.
"Timnas Indonesia memiliki peluang untuk menang. Saya sudah katakan tim-tim dari Arab, ketika bermain di laga tandang yang jauh dari rumahnya, terkadang mereka tidak bermain dengan baik," ujar Bojan Hodak di Bandung, Senin (18/11/2024).
"Di sini cuacanya panas dan lembab. Ini cuaca yang berbeda dengan Arab Saudi. Jadi di babak kedua, kita bisa berharap kondisi fisik mereka menurun. Jadi sekarang semua tergantung Timnas Indonesia," tutur Bojan.
Wajib Mendulang Poin
Bersua Arab Saudi, Timnas Indonesia wajib mendulang tiga poin demi menjaga asa untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026. Saat ini, Jay Idzes dkk. berstatus juru kunci di Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan nilai tiga.
Dari lima pertandingan yang telah dijalani, Timnas Indonesia menelan dua kekalahan dan tiga hasil imbang.
Timnas Indonesia tertinggal 10 poin dari Jepang di posisi teratas dan tiga poin dari Australia, Arab Saudi, serta China yang menempati peringkat dua sampai empat.
Tak Boleh Disia-siakan
Dua kekalahan didapat secara beruntun, yakni melawan China (1-2) dan Jepang (0-4). Oleh karena itu, duel penting menghadapi Arab Saudi tidak boleh disia-siakan, terlebih tekanan kepada Shin Tae-yong juga masif menyusul hasil minor tersebut.
Sebaliknya, Timnas Arab Saudi sejak kekalahan dari Jepang dengan skor 0-2, selalu gagal meraih kemenangan. Mereka meraih dua hasil imbang melawan Bahrain dan Australia dengan skor identik 0-0.
Hasil dan Klasemen Grup C
Hasil Matchday 1
- Australia Vs Bahrain 0-1
- Jepang Vs China 7-0
- Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1
Hasil Matchday 2
- China vs Arab Saudi 1-2
- Timnas Indonesia vs Australia 0-0
- Bahrain vs Jepang 0-5
Hasil Matchday 3
- Australia vs China 3-1
- Bahrain vs Timnas Indonesia 2-2
- Arab Saudi vs Jepang 0-2
Hasil Matchday 4
- Jepang Vs Australia 1-1
- China Vs Indonesia 2-1
- Arab Saudi Vs Bahrain 0-0
Hasil dan Jadwal Matchday 5
- Australia 0-0 Arab Saudi
- Bahrain 0-1 China
- Timnas Indonesia 0-4 Jepang
Klasemen Grup C
Pos | Tim | Play | Win | Draw | Lost | SG | Poin |
---|---|---|---|---|---|---|---|
1 | Jepang | 5 | 4 | 1 | 0 | 19-1 | 13 |
2 | Australia | 5 | 1 | 3 | 1 | 4-3 | 6 |
3 | Arab Saudi | 5 | 1 | 3 | 1 | 3-4 | 6 |
4 | China | 5 | 2 | 0 | 3 | 5-13 | 6 |
5 | Bahrain | 5 | 0 | 3 | 2 | 3-8 | 5 |
6 | Indonesia | 5 | 0 | 3 | 2 | 4-9 | 3 |
*Klasemen per Jumat, 15 November 2024 pukul 04.00 WIB
Baca Juga
Thom Haye Kirim Pesan ke Suporter Jelang Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Mari Berjuang Bersama, Peluang Masih Terbuka
Timnas Indonesia Tanpa Kevin Diks dalam Duel Kontra Arab Saudi, Shin Tae-yong: Kami Tetap Bertekad Menang
Foto: Mengintip Persiapan Arab Saudi Jelang Menghadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026