Vincenzo Montella Kesal Ditanya Terus soal Rumor Sempat Diminati AS Roma

oleh Hendry Wibowo diperbarui 19 Nov 2024, 13:15 WIB
Vincenzo Montella sukses antarkan Turki ke perempat final Euro 2024. (Ronny HARTMANN / AFP)

Bola.com, Jakarta - Dalam tugasnya bersama Timnas Turki, Vincenzo Montella menjawab pertanyaan soal apakah benar dirinya sempat ditawari pekerjaan melatih AS Roma. 

AS Roma memecat Ivan Juric dan nama Vincenzo Montella, yang ikut mengantar I Giallorossi meraih scudetto pada musim 2000/2001 sebagai pemain, diisukan jadi kandidat terkuat untuk menggantikan. 

Advertisement

Namun pada akhirnya, AS Roma memilih sosok pelatih senior, Claudio Ranieri. Yang membuat penasaran, apakah benar tawaran resmi pernah dilayangkan manajemen AS Roma kepada Montella? 

Eks pelatih Fiorentina itu sedikit kesal karena terus dicecar pertanyaan sama. Dia menyebut fokusnya hanya untuk Timnas Turki. 

"Saya pikir kita harus berhenti membicarakan hal ini sekarang, ini adalah pengalihan perhatian dan kita harus fokus pada pertandingan Montenegro," Montella menegaskan. 

 

 

2 dari 2 halaman

Senang di Turki

Pelatih Turki, Vincenzo Montella, merayakan kemenangan bersama anak asuhnya setelah berhasil mengalahkan Georgia pada laga Grup F Euro 2024, Dortmund, Selasa (18/6/2024). (AP Photo/Andreea Alexandru)

Vincenzo Montella turut memastikan bahwa dirinya sangat senang dengan jabatannya menjadi pelatih Timnas Turki.  

"Selalu ada banyak spekulasi dalam sepak bola. Saya sangat senang berada di sini,” tegasnya.

"Terkadang akan ada kritik juga, tapi saya masih merasa dicintai di sini. Jika suatu hari nanti saya pergi, Presiden Federasi Turki akan menjadi orang pertama yang tahu." 

"Kami memiliki hubungan yang baik dan kami dapat berbicara tentang apa pun. Semua orang bisa yakin, saya akan tetap di sini," lanjutnya. 

Juru taktik berusia 50 tahun ini menjadi pelatih Timnas Turki sejak September 2023. 

Berita Terkait