Comeback Manis, Paul Munster Puas Persebaya Hentikan Rekor 3 Kemenangan Beruntun Persija

oleh Aditya Wany diperbarui 22 Nov 2024, 22:10 WIB
Persebaya Surabaya berhasil comeback atas Persija Jakarta di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (22/11/2024). (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya hampir saja menanggung malu di hadapan pendukung sendiri. Mereka sempat kebobolan dulu saat menjamu Persija Jakarta dalam laga pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025.

Tim berjulukan Macan Kemayoran itu unggul dulu di babak pertama pada menit ke-43 lewat penalti Gustavo Almeida di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (22/11/2024). Berikutnya, Persebaya mencetak gol cepat yang tercipta dalam rentang waktu hanya empat menit saja.

Advertisement

Pelatih Persebaya, Paul Munster, merasa timnya bermain baik selama pertandingan. Padahal, babak pertama menunjukkan bahwa pemain Bajul Ijo kerap salah umpan dan gagal menembus pertahanan tim tamu.

"Kami bermain bagus di babak pertama maupun babak kedua. Kami terkena penalti di babak pertama, tapi kemudian bicara saat jeda turun minum. Kami harus berusaha keras untuk mencetak gol balasan," kata Paul Munster.

2 dari 4 halaman

Kuncinya Menekan

Persebaya Surabaya melawan Persija Jakarta di BRI Liga 1 2024/2025. (Bola.com/Aditya Warman).

Persebaya mencetak gol balasan di menit ke-68 lewat gol Flavio Silva. Gol penentu kemenangan kemudian dicetak oleh gelandang Mohammed Rashid di menit ke-72 yang membuat Persebaya mulao bermain di atas angin.

Kondisi tertinggal membuat Persija kesulitan menembus pertahanan Persebaya. Skor 2-1 tidak berubah sampai wasit meniup peluit panjang.

"Saya percaya dengan para pemain. Kami berusaha menekan di babak kedua. Saya menekankan bahwa mental kami adalah pemenang, bukan seri," ucap Paul Munster.

3 dari 4 halaman

5 Pergantian

Persebaya Surabaya mengalahkan Persija Jakarta pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (22/11/2024). (Bola.com/Aditya Wany)

Performa Flavio Silva dan Mohammed Rashid memang layak diacungi jempol. Mereka menjadi pembadi dengan memanfaatkan peluang untuk mencetak gol. Di sisi lain, Munster sampai melakukan lima pergantian demi membuat timnya mengamankan poin penuh.

"Di pertandingan ini, saya melakukan lima pergantian. Semuanya adalah pergantian yang penting. Kami bermain dengan baik sehingga mampu memperjuangkan meraih tiga poin," ujar Munster.

Winger Persebaya, Oktafianus Fernando, merasa bahwa kepercayaan antarpemain membuat timnya bisa membalikkan keadaan di pertandingan ini.

"Kami percaya dan yakin satu sama lain. Persiapan kami selama dua minggu. Coach Paul Munster sudah menyampaikan detil-detil dan pertandingan ini tidak berjalan mudah. Tapi keyakinan kami membuat kami bisa melaluinya," tutur pemain yang akrab disapa Ofan itu.

4 dari 4 halaman

Catatan Penting

Hasil ini menghentikan catatan Persija yang telah meraih tiga kemenangan beruntun. Di sisi lain, Persebaya malah meneruskan rekor tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan berturut-turut.

Kemenangan ini juga membuat Persebaya untuk sementara ada di puncak klasemen sementara dengan 24 poin. Sedangkan Persija masih ada di posisi keenam dengan mengemas 18 angka.

Berita Terkait