Arsenal Tempel Liverpool dalam Perburuan Tijjani Reijnders dari AC Milan

oleh Aning Jati diperbarui 24 Nov 2024, 20:30 WIB
Pemain 26 tahun ini terlibat aktif mengalirkan bola dengan 54 sentuhan. Tijjani juga mencatatkan 95 persen umpan akurat dan satu tekel bersih. (AP Photo/Antonio Calani)

Bola.com, Jakarta - Arsenal dikabarkan bergabung dengan Liverpool dalam perburuan untuk mendatangkan gelandang internasional Belanda, Tijjani Reijnders, yang saat ini bermain untuk AC Milan.

Kendati masih dalam trek perebutan gelar Premier League, Arsenal membutuhkan performa konsisten hingga Natal agar tetap bisa menyaingi rival-rival mereka. Untuk meningkatkan peluang tersebut, The Gunners berencana melakukan beberapa pembelian pada jendela transfer musim dingin mendatang.

Advertisement

Arsenal saat ini sedang santer dikaitkan dengan sejumlah penyerang, bahkan disebut-sebut Mikel Arteta telah menentukan target utamanya untuk memperkuat tim.

Namun, laporan dari Spanyol mengungkapkan bahwa Arsenal juga menunjukkan minat pada Reijnders, yang sebelumnya menjadi subjek tawaran besar dari Liverpool, awal bulan ini.

2 dari 3 halaman

Arteta Kagumi Reijnders

Arsenal membutuhkan penyerang baru. Mereka ditinggal penyerang andalannya, Gabriel Jesus karena mengalami cedera lutut saat membela Timnas Brasil di perhelatan Piala Dunia 2022. Ia diperkirakan sembuh pada akhir Februari 2023 mendatang. Kehilangan Jesus menjadi pukulan telak bagi Arsenal. Namun, Mikel Arteta saat ini sedang berusaha untuk mendatangkan penyerang baru di bursa transfer Januari 2023. Berikut daftarnya. (AFP/Adrian Dennis)

Pemain Timnas Belanda dengan 20 caps ini meninggalkan AZ Alkmaar untuk bergabung dengan AC Milan pada bursa transfer musim panas 2023 dengan biaya sekitar 17 juta pound.

Reijnders tampil impresif bersama Rossoneri, mencatatkan 92 penampilan di semua kompetisi hingga kini.

Musim ini, gelandang serbabisa itu telah mencetak empat gol dan memberikan tiga assist dalam 14 penampilan di semua kompetisi, termasuk tiga gol dalam dua laga terakhir Liga Champions.

Laporan dari Spanyol menyebutkan bahwa Arteta sangat mengagumi Reijnders dan menganggapnya sebagai "target besar" Arsenal tahun depan.

"Bagi Arsenal, penambahan pemain seperti Reijnders sangat cocok dengan filosofi Arteta, yang ingin memperkuat tim muda dan kompetitif dengan pemain yang mampu beradaptasi dengan gaya permainan dinamisnya," tulis laporan tersebut.

3 dari 3 halaman

Protagonis Bursa Transfer

Yang menarik, pergerakan ofensif Tijjani di laga ini sangat efektif. Dia hanya membuat dua tembakan akurat dan keduanya berbuah gol. (AP Photo/Antonio Calani)

The Gunners telah membuktikan kemampuannya dalam menginvestasikan dana besar untuk merekrut pemain berkualitas di bursa transfer sebelumnya.

Tidak menutup kemungkinan, kakak pemain Timnas Indonesia, Eliano  Reijnders, itu menjadi target selanjutnya dengan potensi biaya transfer yang signifikan.

Namun, AC Milan diperkirakan tidak akan melepas satu di antara pemain kunci mereka dengan mudah.

Meski begitu, perhatian media yang terus meningkat serta kemungkinan tawaran besar dari klub seperti Arsenal bisa menjadi faktor penentu.

"Tijjani Reijnders memiliki semua elemen untuk menjadi protagonis dalam salah satu transfer paling diperbincangkan musim panas mendatang," tambah laporan tersebut.

 

Sumber: Football365

Berita Terkait