Jadwal Pertandingan Pekan ke-14 Liga Inggris 2024 / 2025, 4-6 Desember 2024: Arsenal Vs MU di Emirates Stadium

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 02 Des 2024, 22:30 WIB
Liga Inggris - Ilustrasi Logo Premier League 2024/2025 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Matchday 14 Liga Inggris akan digelar tengah pekan ini, antara tanggal 4-6 Desember 2024. Satu pertandingan yang tak boleh dilewatkan adalah pertandingan Arsenal kontra Manchester United (MU) di Emirates Stadium, Kamis (5/12/2024) dini hari WIB.

Adapun jadwal Liga Inggris pekan 14 akan dibuka dengan pertandingan Ipswich Town versus Crystal Palace, Rabu (4/12/2024) dini hari WIB. Dilanjut, pada hari yang sama, laga antara tuan rumah Leicester City melawan West Ham United.

Advertisement

Sehari berselang, Man City yang baru saja menelan kekalahan 0-2 dari Liverpool akan menjamu Nottingham Forest. Sementara Chelsea akan bertandang ke St. Mary's Stadium, markas Southampton.

Jadwal Liga Inggris pekan 14 hari Kamis (5/12/2024) dini hari akan ditutup dengan duel Aston Villa kontra Brentford.

 

2 dari 4 halaman

Laga Lainnya

Liga Inggris - Ilustrasi Logo dan Piala Premier League 2024/2025 (Bola.com/Adreanus Titus)

Jadwal Liga Inggris pekan 14 akan ditutup dengan pertandingan antara Tottenham Hotspur yang bertandang ke markas AFC Bournemouth, Jumat (6/12/2024) dini hari WIB.

Terpaut 45 menit lebih awal, tim London lainnya, Fulham, bakal mendapatkan tantangan berat dari Brighton.

Selain laga Arsenal vs MU, laga antara Newcastle United menghadapi Liverpool juga akan menjadin duel yang tak boleh terlewatkan. Berikut ini jadwal Liga Inggris pekan 14 selengkapnya.

 

3 dari 4 halaman

Jadwal Lengkap

Rabu, 4 Desember 2024

  • 02.30 WIB - Ipswich Town Vs Crystal Palace
  • 03.15 WIB - Leicester City Vs West Ham

Kamis, 5 Desember 2024

  • 02.30 WIB - Everton Vs Wolves
  • 02.30 WIB - Man City Vs Nottingham Forest
  • 02.30 WIB - Newcastle Vs Liverpool
  • 02.30 WIB - Southampton Vs Chelsea
  • 03.15 WIB - Arsenal Vs MU
  • 03.15 WIB - Aston Villa Vs Brentford

Jumat, 6 Desember 2024

  • 02.30 WIB - Fulham Vs Brighton
  • 03.15 WIB - Bournemouth Vs Tottenham
4 dari 4 halaman

Persaingan di Liga Inggris 2024/2025

Berita Terkait