Melihat Para Pemain Naturalisasi dengan Nilai Pasar Mahal di Piala AFF 2024: Potensi Besar Bersinar

oleh Hery Kurniawan diperbarui 04 Des 2024, 10:30 WIB
Piala AFF 2024 - Pemain naturalisasi Mahal di Piala AFF 2024 (Bola.com/Adreanus Titus/Geaby Fadhilatu Sholikha)

Bola.com, Jakarta - Piala AFF 2024 semakin dekat. Turnamen antarnegara di ASEAN itu akan mulai digelar pada Minggu (8/12/2024).

Sebanyak 10 kontestan Piala AFF 2024 kini tengah bersiap menuju turnamen dua tahunan itu. Termasuk yang dilakukan Timnas Indonesia.

Advertisement

Sejak sepekan terakhir, Timnas Indonesia menjalani pemusatan latihan di Bali. Marselino Ferdinan pun sudah menggelar pertandingan melawan Bali United.

Piala AFF 2024 pun akan diramaikan oleh cukup banyak pemain naturalisasi. Hampir semua kontestan turnamen itu menggunakan pemain naturalisasi, entah itu yang memiliki garis keturunan atau yang tidak.

Bola.com memiliki daftar empat pemain naturalisasi termahal di Piala AFF 2024. Siapa saja mereka?

2 dari 5 halaman

Nguyen Filip (Rp9,56 miliar)

Aksi kiper Vietnam, Filip Nguyen saat kalah 1-2 dari Thailand dalam laga uji coba di My Dinh, Hanoi, Selasa (10/9/2024). (Dok. VFF)

Nguyen Filip menjadi pemain naturalisasi dengan nilai pasar termahal di Piala AFF 2024. Kiper kelahiran Praha, Republik Ceko itu memiliki nilai pasar Rp9,56 miliar.

Saat ini Nguyen Filip bermain di liga lokal Vietnam. Kiper yang berusia 32 tahun itu memperkuat CAHN FC.

Sebelum berlaga di liga lokal Vietnam, Nguyen Filip sempat memperkuat beberapa klub Republik Ceko seperti Sparta Praha, Vlasim, dan Slovan Liberec.

3 dari 5 halaman

Rafaelson (Rp8,69 miliar)

Striker naturalisasi anyar Timnas Vietnam. (Instagram/rafaelson_10)

Di posisi kedua ada pemain Timnas Vietnam yang lain, Rafaelson. Striker satu ini lahir dan besar di Brasil.

Bahkan, Rafaelson sama sekali tidak memiliki garis keturunan Vietnam. Namun, belum lama ini sang striker menerima tawaran untuk menjadi Warga Negara Vietnam.

Tak hanya dinaturalisasi, Rafaelson bahkan mengubah namanya menjadi Nguyen Xuan Son. Nama yang tentu sangat identik dengan Vietnam.

4 dari 5 halaman

Nicholas Mickelson (Rp6,95 miliar)

Bek sayap Timnas Thailand Nicholas Mickelson (Instagram/nicholasmickelson)

Timnas Thailand belakangan memiliki cukup banyak pemain keturunan. Satu diantaranya bernama Nicholas Mickelson.

Nicholas Mickelson lahir dan besar di Skien, Norwegia. Kini, bek sayap satu ini bermain di Denmark bersama Odense.

Nicholas Mickelson memang memiliki garis keturunan Norwegia dan Thailand. Pemain berusia 25 tahun itu memilih untuk membela Tim Gajah Perang.

5 dari 5 halaman

Stuart Wilkin (Rp5,21 miliar)

Gelandang Timnas Malaysia, Stuart Wilkin (8) mencoba melepaskan diri dari terjangan gelandang Timnas Bahrain, Komail al-Aswad dalam laga Grup E Piala Asiad i Stadion Jassim bin Hammad, Al Rayyan, Qatar, Sabtu (20/1/2024) malam. (AFP/Karm Jaafar)

Timnas Malaysia pun belakangan kerap menggunakan pemain naturalisasi. Bahkan, banyak dari mereka yang sama sekali tidak memiliki garis keturunan negara itu.

Stuart Wilkin memiliki latar belakang menarik. Gelandang satu ini lahir di Working, Inggris 26 tahun silam.

Stuart Wilkin sempat menimba ilmu di Southampton. Kini, Wilkin bermain untuk klub Malaysia, Sabah FC.

Sumber: Transfermarkt

Berita Terkait