Bola.com, Bangkok - Dua laga di Grup A Piala AFF 2024 digelar, Sabtu (14/12/2024). Laga yang menarik perhatian tentu laga antara Timnas Thailand melawan Timnas Malaysia. Pertandingan itu digelar di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (14/12/2024) malam.
Laga yang berjalan sengit itu menjadi milik Timnas Thailand. Tim Gajah Perang mengamankan kemenangan dengan skor tipis 1-0 atas Timnas Malaysia.
Timnas Thailand baru membuka skor di menit ke-57. Umpan dari Suphanat Muenta berhasil diselesaikan oleh Patrik Gustavsson.
Timnas Malaysia berusaha keras untuk membalas. Namun, Harimau Malaya tidak bisa mengejar ketertinggalan hingga pertandingan berakhir.
Kemenangan ini membuat Timnas Thailand kian kukuh memimpin Grup A Piala AFF 2024 dengan torehan enam poin. Sementara Timnas Malaysia turun ke posisi ketiga dengan empat poin.
Kekalahan Ketiga Timor Leste
Sementara itu pada laga yang lain, Timnas Timor Leste harus menelan kekalahan ketiga di Piala AFF 2024. Mereka kalah 0-3 dari Timnas Singapura.
Laga yang digelar di Stadion Hang Day, Hanoi itu memang dikuasai oleh Timnas Singapura. Tiga gol Lions dicetak oleh Kyoga Nakamura di menit ke-76. Dan dua gol sisanya dicetak oleh Shawal Anwar di menit ke-83 dan 90.
Timnas Timor Leste pun kian terbenam di dasar klasemen sementara Grup A dengan 0 poin. Sementara Timnas Singapura naik ke posisi kedua dengan 6 poin.
Susunan Pemain Thailand Vs Malaysia
Thailand (4-1-4-1): Khammai (Kiper), Mickelson, Aukke, Khemde, Sorada (Belakang), Phompan, Muenta, Chamratsamee, Pumwisat, Ratree (Tengah), Gustavsson (Depan).
Pelatih: Masatada Ishii
Malysia (4-3-3): Nadzli (Kiper), Lambert, Haiqal, Piee, Raop (Belakang), Endrick, Kutty, Aguero (Tengah), Amir, Rosli, Raymond (Depan).
Pelatih: Pau Marti
Baca Juga
Timnas Thailand dan Vietnam Dapat Jadwal Empuk di Piala AFF 2024, Menjamu 2 Negara Rumpun Melayu yang Lagi Layu
Harimau Malaya Bertandang ke Thailand dengan Kondisi Pincang, Pengamat Sepak Bola Malaysia: Kami Bukan Timor Leste!
Arab Saudi Jadi Tuan Rumah, Tim-Tim ASEAN Punya Peluang Lebih Besar Ikut Piala Dunia 2034