MU Tawarkan Marcus Rashford ke Empat Klub Raksasa Eropa: AC Milan Paling Tertarik

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 06 Jan 2025, 19:15 WIB
Dalam laga melawan Newcastle United, Rashford sempat ikut pemanasan dan berada di bangku cadangan. (AP Photo/Dave Thompson)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) dikabarkan gencar mencoba menjual Marcus Rashford. Menurut laporan, sang striker sudah disodorkan ke empat klub besar. 

Masa depan Marcus Rashford di Old Trafford dikabarkan sudah di ujung tanduk. Manajer MU, Ruben Amorim, tidak memasukkan pemain Inggris itu ke dalam rencana masa depannya. 

Advertisement

Rashford juga dengan terbuka mengakui soal masa depannya dalam sesi wawancara. Dia mengklaim siap menyambar tantangan baru setelah menghabiskan seluruh kariernya di Manchester United. 

Rashford absen ketika MU menahan Liverpool 2-2 dalam big match Liga Inggris di Stadion Anfield, Senin (6/1/2025) dini hari WIB. Padahal, dia sempat masuk skuad saat melawan Newcastle United, meskipun tidak dimainkan. 

Striker berkebangsaan Inggris itu juga tidak dipanggil Ruben Amorim pada empat laga sebelumnya, termasuk Manchester City. "Marcus Rashford masih sakit, jadi dia tidak bisa tampil untuk pertandingan hari ini," kata Amorim soal absennya sang pemain pada laga kontra Liverpool. 

 

2 dari 4 halaman

AC Milan Berminat

Striker Manchester United, Marcus Rashford saat menghadapi Luton Town pada laga pekan ke-25 Premier League 2023/2024 di Kenilworth Road, Luton, Minggu (18/2/2024). (AP Photo/Ian Walton)

Lalu, MU menawarkan Marcus Rashford  ke mana saja? Menurut Sportbible, salah satu klub yang disodori adalah AC Milan. 

AC Milan dikaitkan dengan kepindahan Rashford dan perincian baru mengenai pembicaraan transfer telah muncul. Milan berbicara dengan MU tentang Rashford sepuluh hari lalu.

Dewan penasihat AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, tertarik dan membuka pintu untuk kemungkinan perpindahan Rashford, yang digambarkan sebagai 'hal yang rumit'.

Menurut kabar yang beredar, pergerakan AC Milan bakal ditentukan dengan seberapa besar kontribusi MU dalam membayar gaji Rashford. Artinya, Milan mengambil opsi peminjaman, namun keberatan dengan gaji Rashford yang sangat tinggi. 

 

 

3 dari 4 halaman

Klub Lain

Marcus Rashford, sayap kiri Inggris berusia 26 tahun asal Inggris ini dipromosikan dari tim U-18 Manchester United ke tim senior sejak tengah musim 2015/2016. Pada musim 2023/2024 ia telah mencetak 5 gol dan 3 assist bagi MU dari 21 laga di Premier League. (AFP/Darren Staples)

AC Milan bukan satu-satunya klub yang disodori untuk memboyong Rashford. Menurut laporan, sang striker juga disodorkan ke Napoli, Juventus, dan Inter Milan.  

Sebelumnya dikabarkan klub-klub di Arab Saudi juga tertarik mendatangkan pemain berusia 26 tahun tersebut.

Sumber: Sportbible

 

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait