Bola.com, Jakarta - Dua klub Indonesia berlaga di ASEAN Club Championship 2024/2025. Dua klub yang dimaksud adalah Borneo FC Samarinda dan PSM Makassar.
Namun, performa Borneo FC Samarinda dan PSM Makassar sejauh ini seperti bumi dan langit. Borneo tampil cukup buruk di ASEAN Club Championship sejauh ini.
Borneo FC Samarinda sudah menjalani tiga laga di Grup B ASEAN Club Championship 2024/2025. Sialnya, tim yang ditukangi Pieter Huistra itu baru sekali menang dan sudah dua kali menelan kekalahan.
Terbaru, Borneo FC Samarinda menelan kekalahan cukup telak 0-4 di markas Buriram United, Chang Arena, Kamis (9/1/2025) malam WIB.
Belum Kalah
Di sisi lain, PSM Makassar justru tampil impresif. Bahkan, Pasukan Ramang diam-diam menyandang status belum terkalahkan di ASEAN Club Championship 2024/2025.
Setelah menjalani tiga laga di Grup A, PSM Makassar meraih dua kemenangan dan satu kali mendapatkan hasil seri.
PSM Makassar pun mantap berada di posisi puncak klasemen Grup A. Reza Arya dan kolega memiliki tujuh poin sejauh ini. Mereka unggul dua poin dari klub Vietnam, Thanh Hoa yang menempati di posisi kedua.
Perjalanan Panjang
Namun, nasib Borneo FC Samarinda dan PSM Makassar di ASEAN Club Championship 2024/2025 bisa saja berubah. Sebab, jalan yang harus dilalui keduanya di turnamen itu masih cukup panjang.
Borneo FC Samarinda menyisakan tiga laga lagi di fase grup ASEAN Club Championship musim ini. Sementara PSM Makassar menyisakan dua laga sisa.
Baca Juga
Kasus Pemain ke-12 di BRI Liga 1: Banding PSM Diterima, Sanksi Komdis PSSI Dibatalkan dan Kemenangan 3-2 atas Barito Putera Dikembalikan
Pegadaian Liga 2: Eks PSM Makassar Adilson Silva Gabung Persekat Tegal
Nguyen Xuan Son, Bomber Naturalisasi Vietnam yang Mengerikan di Piala AFF 2024, Pernah Dirumorkan Gabung PSM di BRI Liga 1 Musim Lalu