Pelatih Timnas Serbia Kritik Perlakuan Juventus terhadap Dusan Vlahovic

Pelatih Timnas Serbia mengecam cara Juventus memperlakukan Dusan Vlahovic.

BolaCom | Aning Jati Diperbarui 18 Mar 2025, 14:45 WIB
Selebrasi Dusan Vlahovic saat Juventus melawan Cagliari di Coppa Italia 2024/2025 (c) Juventus Official.
Selebrasi Dusan Vlahovic saat Juventus melawan Cagliari di Coppa Italia 2024/2025. (c) Juventus Official.

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Serbia, Dragan Stojkovic, melontarkan kritik terhadap Juventus terkait perlakuan mereka terhadap striker Dusan Vlahovic.

Ia menilai bahwa cara klub raksasa Italia itu menangani pemainnya itu, "tidak baik."

Advertisement

Kendati Vlahovic merupakan pencetak gol terbanyak Juventus di Serie A musim ini, ia justru makin jarang mendapatkan kesempatan bermain sejak kedatangan Randal Kolo Muani dari Paris Saint-Germain pada Januari lalu.

Sejak itu, Vlahovic hanya tampil sebagai starter dalam tiga dari 12 pertandingan Juventus.

Dalam kesempatan tersebut, timnya mengalami kekalahan 0-2 dari Benfica di Liga Champions, meraih kemenangan 1-0 atas Cagliari—di mana Vlahovic mencetak satu-satunya gol, serta tersingkir di perempat final Coppa Italia setelah kalah adu penalti dari Empoli.

Pada laga terakhir melawan Fiorentina yang berakhir dengan kekalahan 0-3 untuk Juventus, Senin dini hari WIB kemarin, Vlahovic bahkan tidak dimainkan sama sekali, meski Kolo Muani sendiri belum mencetak gol selama lebih dari sebulan.

2 dari 2 halaman

Kritik Stojkovic

Dusan Vlahovic. Striker Timnas Serbia Ini mengalami cedera pada pangkal paha saat Juventus menghdapi Benfica dalam laga matchday ke-5 fase Grup H Liga Champions 2022/2023 (25/10/2022) yang memaksanya ditarik keluar pada menit ke-70. Ia pun kemudian absen dalam beberapa laga Juventus di Liga Italia dan Liga Champions. Ia diprediksi baru akan pulih pada Desember nanti saat Piala Dunia 2022 telah dimulai. Timnas serbia tetap memasukkannya dalam skuad untuk berlaga di Piala Dunia 2022 dengan harapan dapat dimainkan di fase gugur jika Serbia lolos dari fase grup. (AFP/Andrej Isakovic)

Meski jarang tampil di level klub, Stojkovic menegaskan bahwa di Timnas Serbia, Vlahovic akan selalu mendapat kesempatan bermain.

Stojkovic mengkritik cara Juventus memperlakukan pemainnya itu, tetapi tetap menegaskan bahwa Vlahovic adalah bagian penting dalam sistem Timnas Serbia.

"Saya memiliki pandangan yang baik tentang Vlahovic dan kualitasnya. Dalam sepak bola, ada saat-saat di mana atmosfer di sekitar klub menjadi negatif. Saya tidak akan masuk ke detail atau berkomentar tentang mengapa dia tidak bermain dan apakah dia seharusnya lebih sering dimainkan. Itu urusan mereka," ujar Stojkovic kepada pers, seperti dikutip Corriere dello Sport.

"Setiap pemain memiliki momen baik dan buruk dalam karier mereka. Kami menghargai bahwa Dusan adalah salah satu pemain terpenting dalam permainan kami. Dia akan selalu bermain untuk saya karena di sini dia punya kesempatan untuk membuktikan bahwa apa yang mereka lakukan kepadanya tidak baik," imbuh Stojkovic.

 

Sumber: Football Italia

Berita Terkait