Sukses


    Surfing Bakal Dicoret dari Asian Games 2018

    Bola.com, Jakarta - Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC), Erick Thohir, bakal mencoret cabang surfing dari Asian Games 2018. Keterbatasan lokasi menjadi salah satu faktor Surfing tak jadi dipertandingkan pada pesta olahraga multievent antarnegara Asia yang akan digelar di Indonesia tersebut.

    "Surfing menjadi cabang yang akan dicoret dari Asian Games 2018. Minimnya sarana di Jakarta dan Palembang menjadi salah satu pertimbangan mengapa hal ini dilakukan," ujar Thohir ketika ditemui wartawan di Hotel Mulia, Jakarta, Rabu (14/12/2016).

    Selain menghapus surfing, Thohir juga akan mengurangi beberapa nomor di dalam satu cabang olahraga. Dari 500 nomor yang tadinya akan dipertandingkan kemungkinan besar hanya akan menjadi 480.

    "Beberapa nomor juga akan kami kurangi. Mungkin di beberapa olahraga seperti kano akan dipangkas nomornya," lanjut Thohir.

    Penyelenggaraan Asian Games 2018 membutuhkan dana sekitar Rp 8 trilliun. Pemerintah bakal mengeluarkan anggaran setengah dari nominal tersebut, sementara sisanya diperoleh dari pihak sponsor.

    Asian Games 2018 bakal berlangsung di dua kota yakni Jakarta dan Palembang pada 18 Agustus sampai 2 September 2018. Sebelum Asian Games 2018 bergulir, Dewan Olimpiade Asia (OCA) bakal menggelar test event pada 2017.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer