Sukses


    Iran Tanpa Alumni Piala Dunia Rusia di Asian Games 2018

    Bola.com, Jakarta - Selain Korea Selatan, pada Senin (16/7/2018) ini, Federasi Sepak Bola Iran (FFIRI) juga merilis daftar pemain yang akan memperkuat Timnas U-23 di Asian Games 2018.

    Bedanya, daftar pemain yang dikeluarkan FFIRI masih bersifat sementara. FFIRI sejauh ini masih memiliki 27 pemain, yang nama-namanya diumumkan pada Senin ini. Sementara Korsel sudah merilis skuat final.

    Seperti diketahui, setiap tim peserta mendapat jatah kuota 20 pemain dengan tiga di antaranya diperkenankan berstatus wild card (pemain di atas usia 23 tahun).

    Dari 27 pemain yang masuk skuat sementara, tak ada nama yang menghiasi daftar pemain timnas senior di Piala Dunia 2018. Meski, dari 23 pemain yang diboyong pelatih Carlos Queiroz, ada sosok Saeid Ezatolahi yang baru berusia 21 tahun.

    Sejauh ini juga tak ada pemain berstatus wild card dari jebolan Piala Dunia 2018 yang masuk daftar 27 pemain sementara itu.

    Setelah merilis skuat sementara, Timnas Iran U-23 proyeksi Asian Games 2018 ini akan bertolak ke Irak untuk beruji coba kontra tim tuan rumah pada 25 dan 27 Juli 2018.

    Agenda dilanjutkan dengan menjalani pemusatan latihan (TC) di China, mulai 6 Agustus 2018. Di sana, Timnas Iran U-23 juga akan beruji coba melawan tim tuan rumah, pada 9 Agustus 2018.

    Jadi, total akan ada tiga uji coba yang dilakoni sebelum terjun di Asian Games 2018, yang digelar pada 14 Agustus-1 September 2018 (khusus cabang olahraga sepak bola putra).

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 2 halaman

    Kandidat Juara

    Iran merupakan satu dari beberapa negara kandidat peraih medali emas di Asian Games 2018 mengingat kiprah mereka selama ini di pesta olahraga empat tahun sekali di kawasan Asia ini.

    Timnas Iran U-23 proyeksi Asian Games 2018. (Bola.com/Dok. AFC)

    Iran memenangi medali emas pada Asian Games edisi 1974, 1990, 1998, dan 2002 serta finis di peringkat ketiga pada 2006 dan keempat pada Asian Games 2010.

    Di Asian Games 2018, Timnas Iran U-23 tergabung di Grup F bersama Korea Utara, Arab Saudi, dan Myanmar.

    Daftar 27 pemain sementara Timnas Iran U-23 untuk Asian Games 2018

    Mohammad Soltanimehr, Reza Jafari, Mehdi Amini, Abolfazl Razzaghpour, Amir Roostaei, Mohammad Khodabandehloo, Hamid Reza Taherkhani, Shahin Abbasian, Mohammad Amin Asadi, Mehdi Ghaedi, Ahmad Reza Ahmadvand, Aref Agassi, Reza Jabireh, Younes Delfi, Shahab Adeli, Mehdi Rahimi, Mehran Derakhshanmehr, Mohammad Mehdi Mehdikhani, Mohammad Aghajanpour, Ali Taheran, Mohammad Reza Azadi, Mohammad Moslemipour, Mohammad Khorram Alhosseini, Ali Shojaei, Nima Mirzazad, Alireza Arta, dan Aref Gholami.

    Sumber: AFC

    Video Populer

    Foto Populer