Sukses


    Gregoria Jadi Motivasi Greysia Polii / Apriyani Rahayu Meraih Kemenangan atas Hong Kong

    Bola.com, Jakarta - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, berhasil membuat Indonesia unggul 2-0 atas Hong Kong di babak pertama bulutangkis beregu Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/8/2018).

    Greysia dan Apriyani menyebut kemenangan Gregoria Mariska di pertandingan pertama menjadi motivasi bagi mereka untuk menang.

    Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil menambah keunggulan Indonesia menjadi 2-0 setelah menang dua gim langsung, 21-14 dan 21-11, atas ganda putri Hong Kong, Ng Tsz Yau/Yuen Sin Ying.

    Permainan cepat diperagakan ganda putri andalan Indonesia ini untuk meneruskan kemenangan Gregoria Mariska, tunggal putri Indonesia yang membuka jalan kemenangan tim bulutangkis putri Indonesia.

    Greysia Polii mengakui kemenangan yang diraih Gregoria Mariska telah memberinya semangat bertanding yang lebih besar.

    Greysia bersyukur dirinya dan Apriyani Rahayu bisa melanjutkan kemenangan yang diraih Gregoria dan berharap Fitriani dan pebulutangkis putri selanjutnya bisa meneruskan kemenangan dan membawa Indonesia melangkah ke perempat final.

    "Kami bersyukur karena Gregoria menang di pertandingan pertama sehingga itu memberi motivasi kepada kami untuk menang. Saya berharap kemenangan yang kami raih bisa memberikan pengaruh positif bagi Fitri dan pebulutangkis berikutnya," ujar Greysia.

    Bicara soal kemenangan mudah yang diraih di pertandingan melawan ganda putri Hong Kong, Greysia merasa pasangan lawan meremehkan Indonesia. Greysia menganggap hasil positif yang diraihnya berkat upaya untuk memaksimalkan kelengahan lawan.

    "Kami bisa mendapatkan peluang karena sepertinya mereka menganggap remeh kami. Jadi sebenarnya kembali ke kami sendiri dan juga tim ini untuk bisa maksimal mengambil kesempatan yang ada dan memperlihatkan yang terbaik," ujarnya.

    Pada pertandingan ketiga bulutangkis beregu Asian Games 2018 ini, Tim Indonesia menurunkan Fitriani, yang menghadapi Yip Pui Yin.

    Video Populer

    Foto Populer