Sukses


    Klasemen Medali Asian Games 2018: Indonesia Naik Peringkat 4, Korut Menempel Ketat

    Bola.com, Jakarta - Indonesia menanjak ke peringkat keempat klasemen sementara Asian Games 2018 setelah mendulang tiga medali emas, satu perak, dan dua perunggu, sepanjang Senin (20/8/2018).  

    Sehari sebelumnya, Tim Merah Putih menempati peringkat keenam, dengan raihan satu emas dan satu perak. Indonesia ternyata berhasil tancap gas menambah pundi-pundi medali. 

    Tiga emas tambahan untuk Indonesia datang dari Lindswell Kwok (wushu), serta dua dari nomor sepeda gunung downhill. 

    Khoiful Mukhib menjadi yang tercepat di nomor downhill dengan putra catatan waktu 2 menit 16,687 detik. Adapun emas downhill putri direbut Tiara Andini Prastika. Indonesia juga mendapat medali perunggu melalui Nining Porwaningsih. 

    Satu medali perak disumbangkan lifter andalan Indonesia, Sri Wahyuni Agustiani. Dia memperoleh medali tersebut dari kelas 48 kg putri. Satu medali perunggu tambahan juga disumbangkan cabang angkat besi, melalui Surahmat, yang turun di kelas 56 putra. 

    Posisi puncak klasemen sementara masih ditempati China yang mengumpulkan 36 medali. Perinciannya 15 medali emas, 12 perak, dan sembilan perunggu. Jepang masih menghuni posisi kedua, dengan raihan 8 emas, 11 perak, dan 11 perunggu. 

    Peringkat ketiga ditempati Korea Selatan. Mereka mengoleksi lima emas, sembilan perak, dan 10 perunggu.  

    Hasil perolehan medali Asian Games 2018 selengkapnya klik link berikut ini.

    Klasemen sementara medali Asian Games 2018 hingga Minggu (19/8/2018).

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer