Bola.com, Pelembang - Kuartet Ali Buton, Ferdiansyah, Ihram dan Ardi Isadi mempersembahkan medali perak dari cabang olahraga dayung nomor LM4- atau kelas ringan empat putra Asian Games 2018. Menurut pelatih dayung Indonesia, Agus Budi, hasil yang diraih mereka memperbaiki catatan terbaik sebelumnya pada nomor ini, yakni perunggu pada Asian Games 2006 di Doha, Qatar.
Advertisement
Baca Juga
Medali emas pada nomor ini dimenangi tim China. Padahal, pada babak penyisihan tim Indonesia sempat unggul atas China.
“Catatan mereka cukup bagus, tadi saat perlombaan memang ada sedikit masalah karena mesti melawan angin. Namun, China memang lawan yang sangat tangguh, walau sebenarnya kemarin saat di penyisihan kami mampu mengalahkannya,” jelasnya usai pertandingan.
Agus mengatakan China melakukan beberapa perubahan di babak final setelah kalah dari tim Indonesia di penyisihan.
“Awalnya mereka menggunakan perahu wintecht, namun karena kalah dari Indonesia akhirnya mereka melakukan perubahan dengan menggunakan perahu filipi sama seperti kami. Namun hasil ini tetap kami syukuri,” jelasnya.
Cabor dayung masih berpeluang meraih tambahan medali Asian Games 2018 karena masih menyisakan empat wakil lainnya pada tujuh babak final yang akan dimainkan Jumat (24/8/2018).