Sukses


    Bekuk Ganda Korsel, Fajar / Rian Pijak Perempat Final Asian Games 2018

    Bola.com, Jakarta - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, melaju ke perempat final bulutangkis perorangan Asian Games 2018. Meladeni ganda Korea Selatan, Kim Won-ho/Seo Seung-jae, di Istora Senayan, Sabtu (25/8/2018), Fajar Rian menang dua gim langsung 21-18, 21-13. 

    Fajar/Rian lebih diunggulkan pada pertandingan ini. Selain lebih baik secara peringkat dunia, ganda tersebut juga mendapat dukungan penuh publik di Istora. 

    Meski demikian, pertandingan berjalan tak semulus harapan publik Istora. Fajar/Rian mendapat perlawanan sengit dari Kim/Seo, yang bermain ulet dan sabar. 

    Dengan dukungan penuh penonton Istora, Fajar/Rian terus bermain agresif sepanjang gim pertama. Gim ini dimenangi pasangan tuan rumah dengan margin tiga poin. 

    Pada gim kedua, Fajar/Rian tampaknya sudah mengantongi cara untuk meredam perlawanan Kim/Seo. Pasangan Korsel itu sulit mengimbangi dominasi Fajar/Rian yang banyak mengandalkan smes-smes tajam. 

    Gim kedua berjalan lebih mudah bagi Fajar/Rian, yang memastikan tiket ke perempat final berkat kemenangan 21-13 pada gim kedua. 

    Setelah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos, Indonesia masih punya peluang menambah wakil ganda putra pada babak perempat final melalui Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Kevin/Marcus akan memperebutkan tiket 8 besar melawan ganda Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko. 

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer